Hasil Skor Real Madrid vs Athletic Bilbao: 1-1, Benzema Pamit

- 5 Juni 2023, 07:43 WIB
Pemain Real Madrid, Karim Benzema.
Pemain Real Madrid, Karim Benzema. /Reuters/Isabel Infantes/

Athletic mendapat hadiah penalti di menit ke-9’ ketika Toni Kroos melakukan hand ball di dalam kotak, beruntung tendangan penalti Mikel Vesga berhasil diselamatkan oleh Thibaut Courtois.

Athletic Bilbao baru bisa memimpin pada menit ke-49’ lewat sentuhan Oihan Sancet mencetak gol lewat sepakan kedua setelah tembakan awalnya berhasil diselamatkan oleh kiper Real Madrid.

Carlo Ancelotti melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Asensio masuk pada menit ke-58’ pertandingan untuk menggantikan Dani Ceballos yang juga hanya memiliki kontrak dengan Real Madrid hingga akhir bulan.

 

Sebelum pertandingan, Ancelotti mengabarkan bahwa Ceballos dan Nacho telah ditawari kesepakatan baru, tinggal bagaimana mereka mengambil keputusan apakah akan menandatangani kontrak atau hijrah ke klub lain.

Baca Juga: Prediksi Lecce vs Bologna di Serie A, H2H, Statistik, Perkiraan Susunan Pemain, Siaran Langsung TV

Real Madrid yang menguasai jalannya pertandingan baru bisa menyamakan skor pada menit ke-72’. Hadiah penalti diberikan untuk El Real setelah Eder Militao dilanggar di kotak penalti. Karim Benzema yang menjadi eksekutor, sukses menjalankan perannya dengan baik.

Gol Benzema menjadi gol terakhir di pertandingan tersebut sekaligus menjadi gol terakhir yang dicetaknya bagi Real Madrid. Ia dilaporkan bakal hijrah ke Arab Saudi dan bergabung dengan Al Ittihad.***

 

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x