Manchester United Clean Sheet, De Gea Resmi Dapat Penghargaan Golden Glove

- 21 Mei 2023, 11:16 WIB
De Gea resmi meraih penghargaan golden glove musim 2022/2023
De Gea resmi meraih penghargaan golden glove musim 2022/2023 /Twitter/Manchester United/

ZONABANTEN.com – Manchester United berhasil mengalahkan Bournemouth dengan skor 0-1 di Vitality Stadium.

Kemenangan tersebut menjadi sempurna setelah United berhasil menjaga gawang tetap bersih.De Gea berhasil menambah jumlah clean sheet-nya menjadi 16 kali.

Dengan hasil ini, De Gea secara resmi dinobatkan sebagai kiper dengan clean sheet terbanyak di Premier League, mengalahkan pesaing terdekatnya Alisson Becker yang mengemas 14 clean sheet. 

Baca Juga: Hasil Skor Fulham Vs Crystal Palace: 2-2, Mitrovic Cetak Brace

 

Secara matematis, Alisson sudah tidak dapat mengejar De Gea disebabkan Liverpool hanya menyisakan satu pertandingan menjelang musim berakhir.

Penghargaan Golden Glove Kedua De Gea

Penghargaan ini merupakan kali kedua yang diterima oleh David De Gea. Sebelumnya, pemain berpaspor Spanyol itu memenangkan penghargaan serupa pada musim 2017/2018.

Hingga saat ini, rekor nirbobol terbanyak masih dipegang oleh kiper legenda Chelsea, Petr Cech dengan 24 pertandingan. Rekor tersebut diraihnya pada musim 2004/2005.

Baca Juga: Kabar Baik Untuk Guru Kelas dan Kimia Honorer DKI Jakarta! Kemendikbudristek Rilis 31 Nama Diangkat PPPK 2023

Selain itu, Cech juga membuktikan dirinya sebagai kiper dengan raihan Golden Glove terbanyak yaitu 4x (2004/2005, 2009/2010, 2013/204, dan 2015/2016) bersanding dengan Joe Hart yang mempunyai jumlah koleksi serupa.

Di urutan ketiga ada nama Pepe Reina yang mendapatkan golden glove 3x beruntun sejak musim 2005/2006 hingga 2007/2008.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra Hari Minggu, 21 Mei 2023: Rencanakan Liburan

De Gea masih mungkin menambah jumlah clean sheet-nya jika saja Manchester united mampu menang tanpa kebobolan di dua laga terakhir mereka melawan Chelsea dan Fulham.

De Gea yang kini sudah berusia 32 tahun telah berulang kali dikritik musim ini. Terakhir karena kesalahannya membiarkan West Ham mencetak gol dalam kemenangan mereka atas United bulan ini, tetapi mampu menjaga timnya dari kebobolan di hampir setengah dari pertandingan liga mereka. Paradoks.***

Editor: Rahman Wahid

Sumber: Squawka Daily Mail Premier League


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x