Prediksi Skor Manchester City Vs Liverpool, Kedua Tim Memerlukan Kemenangan untuk Mengamankan Target

- 30 Maret 2023, 23:00 WIB
Potret Erling Haaland setelah mencetak hat-trick pada laga melawan Burnley
Potret Erling Haaland setelah mencetak hat-trick pada laga melawan Burnley /

ZONABANTEN.com – Setelah jeda Internasional selama dua pekan lamanya, Liga Inggris kembali digelar. Pada Sabtu, 1 April 2023, Manchester City akan menjamu Liverpool di Etihad Stadium.

Kedua tim sama-sama memerlukan poin penuh untuk mengejar target mereka. Manchester City berusah untuk memperempit selisih poin dengan Arsenal yang memuncaki klasemen sementara, sedangkan Liverpool membutuhkan poin penuh agar dapat masuk empat besar klasemen.

Manchester City memulai musim mereka kali ini dengan tahapan yang sangat penting, dengan mencoba untuk mendapatkan gelar Liga Inggris, Liga Champions, dan Piala FA. Skuad Pep Guardiola itu akan menjalani performa yang baik setelah jeda internasional selama dua pekan.

The Citizens mempunya catatan laga yang baik, dengan memenangi seluruh 6 pertandingan terakhir di semua kompetisi. Termasuk lima pertandigan yang mereka jalani diraih tanpa kebobolan satu gol pun, diantarany kemenangan 7-0 atas RB Leipzig dan kemenangan 6-0 atas Burnley.

Baca Juga: Jadwal TV MNCTV Hari Ini Jumat, 31 Maret 2023 Akan Tayang Upin & Ipin, Blockbuster, Hingga Rangkaian Berbuka

Erling Haaland telah menorehkan 8 gol dalam dua pertandingan terakhir The Citizens yang dimenangkan dengan telak.

Dalam dua pertandingan selanjutnya, Pep Guardiolan akan bertemu dengan Liverpool dan Southampton, dimana Manchester City masih berada di posisi kedua klasemen sementara. Hasil positif tentunya sangat berharga bagi The Cityzens agar dapat mengurangi jarak delapan poin dari Arsenal.

Pada musim ini, Manchester City telah kalah dari Liverpool dua kali dari tiga kali pertandingan di semua kompetisi.

Halaman:

Editor: Bayu Kurniya Sandi

Sumber: Sports Mole


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x