Prediksi Indonesia vs Irak di Piala Asia U-20, Berita Tim, Kemungkinan Susunan Pemain Tanpa Marselino Ferdinan

- 1 Maret 2023, 10:17 WIB
Prediksi Indonesia vs Irak di Piala Asia U-20
Prediksi Indonesia vs Irak di Piala Asia U-20 /Instagram/@hokkycaraka_

ZONABANTEN.comTimnas Indonesia U-20 memulai petualangannya di Piala Asia U-20 di Uzbekistan dengan menghadapi Timnas Irak U-20.

Laga Indonesia U-20 vs Irak U-20 akan digelar di Lokomotiv Stadium, Tashkent, Rabu, 1 Maret 2023.

Ada beberapa kendala yang menghinggapi Indonesia dalam gelaran Piala Asia U-20 kali ini.

Baca Juga: Jadwal Piala Asia U-20 Uzbekistan 2023, Indonesia Main Hari Pertama

Salah satunya adalah dengan tidak diperkuat gelandang kreatif, Marselino Ferdinan di lini tengah.

Marselino Ferdinan tidak dilepas klubnya, KMSK Deinze yang bermain di kasta kedua Liga Belgia.

Selain itu, buruknya fasilitas yang diberikan kepada tim Indonesia seperti lapangan latihan juga membuat persiapan Indonesia jadi terganggu.

Baca Juga: Disney Mengeluarkan Trailer Terbaru dari PeterPan And Wendy

Sementara itu, Irak berambisi untuk menembus ke babak semifinal Piala Asia U-20 demi lolos ke Piala Dunia U-20 2023 dan pemanasan demi merebut tiket ke Olimpiade 2024.

Berita Tim

Indonesia sudah jelas kehilangan Marselino Ferdinan yang tidak dilepas KMSK Deinze.

Pelatih Shin Tae-yong kemungkinan akan tetap memainkan pola 3-5-2 dengan penjaga gawang Cahya Supriadi di bawah mistar.

Kakang Rudianto, Sulthan Zaky dan Muhammad Ferrari akan bahu-membahu di lini belakang.

Robi Darwis, Resa Aditya, Zanadin Fariz, Arkhan Fikri, Achmad Syarif akan menyokong Hugo Samir dan Alfriyanto Nico di lini depan.

Sementara dari tim Iraq U-20, Pelatih Emad Mohammad akan mengandalkan gelandang Hayder Abdulkareem menjadi motor serangan timnya.

Baca Juga: Pendaftaran MIN 2 Tangsel Telah Dibuka, Berikut Alur Pendaftaran PPDB

Kemungkinan Susunan Pemain Indonesia U-20

Cahya, Kakang, Ferrari, Zaky, Darwis, Arkhan, Fariz, Syarif, Aditya, Samir, Nico

Kemungkinan Susunan Pemain Irak U-20

Kareem; Fadhil, Abbas, Raad, Talib; Razzaq, Ahmed, Majid, Jasim; Jameel, Qabeel

Demikian prediksi pertandingan Piala Asia U-20 antara Indonesia vs Irak.***

Editor: Rahman Wahid

Sumber: transfermarket


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x