Preview Tokyo Verdy vs Montedio Yamagata di J2 League, Pratama Arhan Absen, Tokyo Verdy Tak Terpengaruh

- 24 September 2022, 06:38 WIB
Preview Tokyo Verdy vs Montedio Yamagata / Twitter / @TokyoVerdySTAFF
Preview Tokyo Verdy vs Montedio Yamagata / Twitter / @TokyoVerdySTAFF /

ZONABANTEN.com - Tokyo Verdy akan melanjutkan petualangannya di J2 League dengan menghadapi Montedio Yamagata.

Laga antara Tokyo Verdy vs Montedio Yamagata akan digelar di Ajinomoto Stadium markas Tokyo Verdy, Sabtu, 24 September 2022.

Tokyo Verdy menatap laga ini dengan modal kemenangan tandang atas Mito Hollyhock pada laga tengah pekan dengan skor 1-2.

Baca Juga: Spoiler One Piece 1061: Kondisi Boa Hancock Mengkhawatirkan!

Ryoga Sato menjadi pahlawan kemenangan Tokyo Verdy dengan golnya pada menit ke-88.

Sebelumnya, gol dari Toyofumi Sakano sempat disamakan oleh Mito Hollyhock lewat gol Shoji Toyoma.

Kemenangan tersebut juga memutus rangkaian hasil buruk Tokyo Verdy yang tak pernah menang dalam 8 laga terakhir.

Saat ini, Tokyo Verdy berada di posisi ke-13 klasemen J2 League dengan raihan 46 poin dari 37 laga.

Baca Juga: Hasil Tokyo Verdy vs Mito HollyHock di J2 League, Sukses Keluar Dari Tren Buruk dan Balaskan Dendam

Disisi lain, Montedio Yamagata tampil lebih baik di J2 League musim ini.

Anak asuh Peter Cklamovski kini duduk di posisi ke-7 klasemen sementara J2 League dengan raihan 55 poin dari 36 laga.

Montedio Yamagata datang ke Ajinomoto Stadium dengan modal kemenangan atas JEF United dengan skor 2-0.

Gol kemenangan Montedio Yamagata dicetak oleh Taiki Kato dan Ryonosuke Kabayama yang membuat Montedio Yamagata menang 2-0 di kandang mereka.

Kedua tim sudah bertemu sebanyak 27 kali di berbagai ajang.

Baca Juga: Jadwal TV Indosiar Hari Ini Sabtu, 24 September 2022 Akan Tayang Fokus, Patroli, Hingga Pintu Berkah Siang

Montedio Yamagata unggul tipis dengan 10 kemenangan berbanding 9 milik Tokyo Verdy dan sisanya berakhir imbang.

Pada pertemuan terakhir di markas Montedio Yamagata, pertandingan berakhir imbang dengan skor 3-3.

Berita Tim

Kehilangan Pratama Arhan yang dipanggil tim nasional Indonesia terbukti tidak berpengaruh terhadap performa Tokyo Verdy.

Bahkan, tanpa Pratama Arhan, Tokyo Verdy mampu untuk memutus rekor buruknya di 8 pertandingan di semua ajang.

Dalam laga ini, Pratama Arhan juga dipastikan akan absen dalam laga ini karena membela tim nasional Indonesia untuk menghadapi Curacao.

Disisi lain, Montedio Yamagata menghadapi badai cedera.

Eisuke Fujima dan Rui Okayama dipastikan tidak bisa diturunkan karena cedera.

Mereka bergabung di ruang perawatan Montedio Yamagata bersama Kenya Okazaki dan Yoshiki Fujimoto.

Baca Juga: Informasi Harga HP Samsung Terbaru 22 September 2022: Ada Galaxy A72, A52, A13, M52 5G, S22 Ultra, Z Flip 4

Kemungkinan Susunan Pemain Tokyo Verdy

Vidotto, Kato, Taira, Nduka, Fukazawa, Morita, Inami, Koike, Miyamoto, Sakano, Kawamura

Kemungkinan Susunan Pemain Montedio Yamagata

Goto, Kawai, Noda, Yamazaki, Handa, Minami, Fujita, Kawai, Kato, Kokubu, Disaro.

Demikian preview laga J2 League antara Tokyo Verdy vs Montedio Yamagata.***

Editor: Rahman Wahid

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah