Gagal di Piala AFF U-19 2022, Timnas Indonesia Tatap Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Berikut Jadwalnya!

- 13 Juli 2022, 21:32 WIB
Gagal di Piala AFF U-19 2022, Timnas Indonesia Tatap Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Berikut Jadwalnya!
Gagal di Piala AFF U-19 2022, Timnas Indonesia Tatap Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Berikut Jadwalnya! /Twitter.com/@PSSI

Bagi Timnas Indonesia U-19, Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 ini akan menjadi kesempatan untuk kembali mengasah kemampuan dan memantapkan kesolidan tim.

Kesempatan ini harus bisa dimaksimalkan oleh skuat Garuda Nusantara sebagai persiapan menuju turnamen akbar, Piala Dunia U-20 2023 digelar di Tanah Air.

Jika Indonesia sudah dipastikan tampil di putaran final karena berstatus tuan rumah, maka negara-negara Asia lainnya masih harus bertarung merebut tiket.

Piala Asia U-20 2023 sekaligus akan menjadi ajang seleksi untuk Piala Dunia U-20, di mana zona AFC nantinya dapat mengirimkan lima wakilnya ke turnamen itu.

Baca Juga: Menegangkan! Cerita Gus Baha Saat Berhadapan dengan Setan, Ternyata Ini yang Dilakukan

Sebanyak empat tim terbaik dalam Piala Asia U-20 2023 akan jadi wakil zona AFC di putaran final Piala Dunia U-20 2023 bersama Indonesia sebagai tuan rumah.

Dengan begitu, semua tim yang berhasil menembus semi final Piala Asia U-20 2023 yang akan mendapatkan tiket ke Piala Dunia U-20 2023 pada 20 Mei-11 Juni 2023.

Piala Asia U-20 2023 sendiri rencananya digelar di Uzbekistan pada 1-18 Maret 2023 mendatang. Sebanyak 16 tim akan menjadi peserta dalam turnamen junior ini.

Sebanyak 15 tim lain akan ditentukan dari hasil kualifikasi. Semua juara grup dan lima peringkat kedua terbaik lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023.

Sementara itu, Timnas Indonesia U-19 sudah 18 kali berkompetisi di Piala Asia U-20 dengan prestasi yang cukup baik. Salah satunya menjadi juara pada 1961.

Halaman:

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah