Instagram Tokyo Verdy Alami Kejadian Ini setelah Ucapkan Selamat kepada Pratama Arhan dan Timnas Indonesia

- 18 Juni 2022, 06:55 WIB
Mengenal Tokyo Verdy, Klub J.League yang Datangkan Pratama Arhan: Pernah Dibela King Kazu
Mengenal Tokyo Verdy, Klub J.League yang Datangkan Pratama Arhan: Pernah Dibela King Kazu /Tokyo Verdy official website/online store

ZONABANTEN.com – Keberhasilan Tim Nasional Indonesia lolos ke fase grup Piala Asia tahun 2023 mendatang disambut baik dari berbagai kalangan, baik dari dalam maupun luar negeri.

Salah satunya datang dari Tokyo Verdy, klub dari pilar 'Tim Garuda', Pratama Arhan.

Klub yang bermarkas di Inagi, Tokyo itu mengucapkan selamat pada Arhan serta Timnas Indonesia berkat keberhasilan mereka tersebut.

Baca Juga: Timnas Indonesia Lolos Piala Asia 2023, Pratama Arhan dan Tokyo Verdy Kini Lakukan Persiapan untuk...

Selain itu, Verdy pun juga meminta Arhan untuk segera kembali ke Tokyo untuk melanjutkan perjuangannya bersama tim hijau ibu kota Jepang itu.

"Hati-hati dan kembali!" Seperti yang dikutip ZONABANTEN.com dari akun Instagram resmi Tokyo Verdy, baik di sebuah unggahan mereka maupun salah satu instastory nya.

Tidak hanya itu. Rupanya setelah ucapan selamat untuk Arhan dan Timnas Indonesia dikirimkan, suatu hal terjadi pada akun Instagram Tokyo Verdy.

Baca Juga: LINK DOWNLOAD Series Malaysia Melur untuk Firdaus yang Viral di Telegram, Simak Jadwal Tayang di Sini

Jumlah pengikut akun Instagram resmi Tokyo Verdy per 17-18 Juni 2022
Jumlah pengikut akun Instagram resmi Tokyo Verdy per 17-18 Juni 2022 Tangkap layar akun Instagram resmi Tokyo Verdy / @Tokyo_Verdy

Followers atau pengikut Tokyo Verdy yang semula berkurang hingga mencapai angka sekitar 467 ribu pengikut kini sudah mulai perlahan naik kembali.

Hingga berita ini dimuat, pengikut Verdy di Instagram sudah mencapai 471 orang.

Tergantung apakah Pratama Arhan akhirnya diberi kesempatan oleh pelatih baru Verdy, Hiroshi Jofuku atau tidak, jumlah pengikut Tokyo Verdy bisa saja kembali bertambah maupun berkurang.

Jofuku bakal memulai petualangannya bersama jawara perdana dan 2 kali J1 League tersebut pada laga Meiji Yasuda J2 League 2022 melawan Renofa Yamaguchi FC pada hari Sabtu 18 Juni 2022.

Ia sudah terlihat mempersiapkan timnya pada sesi latihan perdananya bersama Verdy pada unggahan instagram mereka pada tanggal 15 Juni 2022.

Baca Juga: Berhasil Antarkan Indonesia ke Piala Asia 2023, Elkan Baggott Dapatkan Ini dari Ipswich Town

Apakah Ada Peluang Pratama Arhan Melakoni Debutnya untuk Tokyo Verdy vs Renofa Yamaguchi?

Arhan sendiri memang sudah kembali ke negeri sakura setelah perjuangannya dengan Timnas Indonesia di babak kualifikasi Piala Asia 2023 selesai.

Hal tersebut seperti yang dilansir ZONABANTEN.com dari akun Instagram resminya.

Eks pemain PSIS Semarang itu mengunggah instastory dimana ia mencantumkan lokasi keberadaannya saat ini, yaitu di Tokyo.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Salah Satu Botol Berikut dan Ketahui Pesan Spiritual untuk Dirimu

Tetapi, ia dipastikan tidak bakal melakoni debutnya pada laga melawan Renofa Yamaguchi ini.

Menurut informasi yang ZONABANTEN.com dapatkan dari akun Instagram resmi Tokyo Verdy , Arhan mengabarkan jika ia harus menjalani karantina terlebih dahulu.

Pemain Indonesia pertama di klub nya itu pun juga menambahkan kalau ia juga akan tetap berlatih pada masa karantinanya.

Berita dan info-info menarik dunia sepak bola, khususnya tentang Pratama Arhan, Tokyo Verdy dan sepak bola Jepang, serta yang lainnya bisa dicek dengan [KLIK DISINI]!***

Editor: Muhammad Rizky Erlangga

Sumber: Tokyo Verdy


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah