Mo Salah Cs Dua Kali Jadi Langganan Keok Adu Penalti Lawan Senegal,Negara Sadio Mane ke Piala Dunia 2022

- 30 Maret 2022, 15:11 WIB
Mo Salah saat akan mengekseskusi tendangan penalti/ tangkap layar Youtube
Mo Salah saat akan mengekseskusi tendangan penalti/ tangkap layar Youtube /
 
ZONABANTEN.com - Mesir dipastikan tidak bisa tampil pada ajang bergengsi Piala Dunia 2022 Qatar, Mohamed Salah Cs harus menelan pil pahit setelah gagal adu penalti melawan Senegal.
 
Pertandingan Play Off  babak ketiga Piala Dunia 2022 Qatar Zona Afrika itu digelar di Negara Senegal 30 Maret 2022 Waktu Setempat.
 
Gol cepat Senegal tercipta pada menit ke 4, bermula dari tendangan bebas yang dilakukan oleh Idrissa Gueye.
 
Tendangan dari Gueye tersebut tidak mampu diantisipasi dengan baik oleh pemain Mesir Hamdi Fathi sehingga membuat bola masuk ke gawang Mesir dan 1-0 untuk keunggulan Senegal.
 
 
Senegal tampil percaya diri dengan menguasai bola 59% dan melakukan beberapa tendangan mengarah ke gawang mesir.
 
Senegal mampu mengalahkan  Mesir melalui drama adu penalti dengan skor 3-1, setelah selama 120 menit bermain imbang 1-1 secara agregat.
 
Pada babak adu penalti itu, tiga pemain Senegal mampu menjalankan tugasnya dengan baik.
 
Dia adalah Ismaila Sarr, Bamba Dieng dan Sadio Mane yang mampu membobol gawang Mesir.
 
 
Sementara dengan Mesir hanya ada satu pemain yang mampu menciptakan gol lewat adu penalti yaitu melalaui Amr El Solia.
 
dengan hasil keunggulanya Senegal berhasil merebut tiket ke Piala Dunia Qatar 2022 .
 
Pada final Piala Afrika 2021 Senegal juga menang lewat drama adu penalti melawan Mesir, Timnas Mesir selalu gagal dalam dua kali pertemuan Senegal  lewat drama adu penalti. ***

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: YouTube Cetakgol IDN


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x