Aleix Espargaro Kritik Sirkuit Mandalika yang Kotor: Saya Datang Bukan untuk Membersihkan Trek

- 13 Februari 2022, 15:24 WIB
Aleix Espargaro mengkritik kotornya Sirkuit Mandalika
Aleix Espargaro mengkritik kotornya Sirkuit Mandalika /@aleixepargaro/Instagram

ZONABANTEN.com – Jumat, 11 Februari 2022, sesi tes pramusim MotoGP telah selesai diselenggarakan.

Setelah mencoba trek Sikuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, para pembalap pun memberikan pendapatnya mengenai sirkuit ini, salah satunya Aleix Espargaro dari tim Aprilia Racing MotoGP.

Ia berkomentar bahwa Sirkuit Mandalika memiliki aspal yang kotor, mengutip Pikiran-Rakyat.com dari Crash pada Sabtu, 12 Februari 2022.

Pembalap itu marah karena merasa dituasi Sirkuit Mandalika terlalu berbahaya untuk sesi tes pramusim.

Baca Juga: Hasil Akhir Tes Pramusim MotoGP Hari Kedua Sesi Kedua Sirkuit Mandalika, Posisi Pertama Kembali Berubah

“Kondisinya tidak bagus, dan ketika mereka memaksa semua pembalap untuk menempuh 20 lap, hanya satu racing line yang dibersihkan. Saya tidak suka dengan keputusan itu,” katanya.

Aleix juga berkata bahwa penyelenggara balapan meminta para pembalap melakukan beberapa putaran untuk membersihkan lintasan.

“Tapi penyelenggara telah memaksa kami semua untuk berkendara, untuk membantu membersihkan trek, dan saya di sini bukan untuk membersihkan trek,” ujar pembalap asal Spanyol itu.

Pada Jumat lalu, sesi tes pramusim MotoGP memang sempat diberhentikan sementara karena hujan deras dan membuat lintasan terlalu kotor, hingga balapan tak mungkin untuk dilaksanakan.***

Editor: Siti Fatimah Adri

Sumber: Pikiran Rakyat Crash.net


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x