Alasan Lee Zii Jia Keluar, Tekanan Berat Disandingkan dengan Lee Chong Wei?

- 20 Januari 2022, 15:15 WIB
Ilustrasi bulu tangkis.
Ilustrasi bulu tangkis. //Pixabay/English

ZONABANTEN.com - Benarkah Lee Zii Jia putuskan keluar dari pelatnas Malaysia akibat tekanan berat sebagai pengganti Lee Chong Wei?

Sebelumnya sudah terhembus kabar bahwa pemain kelahiran tahun 1998 itu akan memilih jalur profesional dalam karir selanjutnya sebagai pemain tunggal bulutangkis.

Akhirnya setelah sepekan menjadi kabar angin, Presiden Asosiasi Bulutangkis Malaysia, Tan Sri Norza umumkan pengunduran diri pemain peringkat 7 dunia itu.

Baca Juga: Lee Zii Jia Pilih Jadi Pemain Profesional, Pelatnas Malaysia Siap Beri Sanksi: Akan Kami Proses

Sempat dibujuk, Lee Zii Jia tetap membulatkan tekadnya untuk 'cabut' dari pelatnas yang sudah membantu dirinya meraih kemenangan di All England.

"Kami ingin membawanya ke tingkat yang lebih tinggi dan sukses sebagai Lee Chong Wei," ucap Tan.

Rupanya beban yang dipikul pemain 23 tahun ini tidak hanya harus memberikan performa yang terbaik namun juga diidam-idamkan akan menjadi pengganti dari Lee Chong Wei.

"Lee Zii Jia mengatakan kepada kami bahwa dia bukanlah Lee Chong Wei dan dia tidak bisa mengatasi tekanan itu," tutur Tan.

Baca Juga: Bursa transfer: Mbappe Makin Dekat dengan Real Madrid, Gerrard Ingin Boyong Suarez ke Aston Villa, Hazard…

Senada dengan pernyataan Presiden BAM, dilansir dari media NST, Lee Zii Jia menerangkan bahwa ia merasa tertekan apabila terus disandingkan.

"Saya bukanlah sosok seorang Lee Chong Wei, apa yang telah dicapai oleh senior saya sama sekali berbeda dengan pencapaian yang saya dapat," ujarnya.

Setelah mengajukan surat pengunduran diri, keputusan resmi akan diumukan oleh BAM pada hari Jum'at, 2 Januari 2022, dan jika keluar kemungkinan Lee Zii Jia akan dikenakan sanksi yakni melarangnya ikut pertandingan dalam kurun waktuktu yang akan ditentukan.

Dilaporkan Zii Jia tau akan ada sanksi yang dikeluarkan oleh BAM.

Baca Juga: Pertemuan Romantis Ahn Hyo Seop dan Kim Se Jeong di Drama Rom-Com SBS ‘A Business Proposal’

Pasalnya, seorang pemain diperbolehkan untuk mengundurkan diri dari pelatnas Malaysia apabila telah berusia 29 tahun.

Selain syarat itu, pemain juga harus sudah bermain di lima turnamen besar seperti Final Piala Thomas dan Uber, Sea Games, Kejuaraan Dunia, Commonwealth Games, dan Olimpiade.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: The Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x