Keren! Tottenham Hotspur Dukung Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2020 dengan Poster Bahasa Jawa

- 29 Desember 2021, 11:15 WIB
Tottenham Hotspur Dukung Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2020 dengan cara yang unik / Instagram @pssi
Tottenham Hotspur Dukung Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2020 dengan cara yang unik / Instagram @pssi /

ZONABANTEN.com - Tottenham Hotspur, yang merupakan salah satu klub besar di liga Inggris beri dukungan penuh ke Timnas Indonesia agar bisa juarai Piala AFF 2020.

Salah satu yang menjadi sorotan, Tottenham Hotspur beri dukungan ke Timnas Indonesia dengan menggunakan kolaborasi Bahasa Jawa dan juga Indonesia.

Tottenham Hotspur memberi dukungan ke Indonesia melalui unggahan akun Instagram resminya @spursofficiall pada 29 Desember 2021.

Dalam unggahnya tersebut Tottenham memasang foto salah satu pemainnya, yaitu Son Heung-min yang disandingkan dengan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dengan pose sedang berjabat tangan.

Baca Juga: Mengejutkan, Pelatih Thailand Akan Bermain Hati-Hati, Puji Strategi Parkir Bus Indonesia

Son Heung-min sendiri pemain Tottenham Hotspur yang memiliki status kewarganegaraan yang sama dengan Shin Tae-yong.

Bahkan Son Heung-min pernah menjadi anak asuh Shin Tae-yong ketika mereka satu tim di Timnas Korea Selatan.

Son Heung-min sendiri merupakan pemain yang cukup berpengaruh di perjalanan Shin, pemain ini merupakan salah satu pencetak gol saat Korea Selatan secara mengejutkan bisa mengalahkan Jerman 2-0 di Piala Dunia, disaat ditukangi oleh Shin Tae-yong.

Ada hal yang menarik lainnya pada unggahan Instagram Tottenham Hotspur, di poster tersebut uniknya ditulis dengan paduan kata berbahasa Indonesia dan bahasa Jawa.

Baca Juga: WOW! Timnas Indonesia Dapat Dukungan dari Tottenham Hotspur di Final Piala AFF 2020 Lawan Thailand

“Semoga beruntung di final coach,” ujaran Son Heung-min yang tertulis di poster

“Nggih,” balas Shin Tae-yong pada poster yang diunggah Tim besar liga Inggris tersebut.

Instagram @spursofficial
Instagram @spursofficial

Pihak Tottenham juga melalui caption pada poster, mendukung penuh Timnas Indonesia agar bisa menjadi juara Piala AFF 2020, kalimat dukungan tersebut lagi ditulis dengan menggunakan bahasa Indonesia.

“Dukungan penuh dari Sonny dan Tottenham Hotspur untuk Timnas Indonesia di final Piala AFF," ungkap Tottenham di caption, dikutip dari Instagram @spursofficial pada 29 Desember 2021.

Baca Juga: Hotman Paris Janjikan Hadiah Fantastis ini ke Timnas Indonesia Jika Berhasil Juarai Piala AFF 2020

“Saatnya Garuda terbang tinggi,” pungkas caption tersebut.

Dukungan yang diberikan Tottenham tersebut tak terlepas dari hubungan baik dari Son Heung-min dengan juru taktik Indonesia Shin Tae-yong karena alasan yang sudah dijelaskan pada awal artikel.

Dengan dukungan klub Tottenham Hotspur dan dari banyak pihak manapun semoga bisa menambah rasa optimisme dan kepercayaan diri para pemain Timnas, agar bisa mengakhiri puasa gelar skuad Garuda di gelaran Piala AFF.

Laga pamungkas Final AFF 2020 akan dihelat pada 29 Desember 2021 untuk leg pertama dan 1 Januari untuk leg final yang kedua.

Semua laga final digelar di National Stadium Singapura, dan pastinya bisa ditonton secara langsung ke stadion jika sudah memperoleh tiket pertandingan yang bisa dibeli melalui registrasi virtual***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Instagram @spursofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x