Lagi-Lagi, Praveen-Melati Tersingkir Duluan dari Indonesia Open 2021, Bagaimana Nasib Mereka Selanjutnya?

- 27 November 2021, 10:07 WIB
Praveen Jordan-Melati Daeva kembali tersingkir lebih cepat di Indonesia Open 2021, dan nasib mereka di Pelatnas PBSI kini semakin di ujung tanduk. Instagram/@badminton.ina
Praveen Jordan-Melati Daeva kembali tersingkir lebih cepat di Indonesia Open 2021, dan nasib mereka di Pelatnas PBSI kini semakin di ujung tanduk. Instagram/@badminton.ina /
ZONABANTEN.com - Pasangan Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti kembali tersingkir lebih dulu dari turnamen Indonesia Open 2021.
 
Pasangan ganda campuran bulu tangkis Indonesia, Praveen-Melati kalah di babak kedua atau babak 16 besar Indonesia Open 2021, Kamis 25 November 2021.
 
Praveen-Melati takluk di tangan wakil Denmark, Mathias Christiansen-Alexandra Boje dalam dua game langsung pada turnamen BWF World Tour Super 1000 yang digelar di Nusa Dua, Bali sejak 23 November 2021 itu.
 
Persaingan kedua pasangan ini sempat berlangsung sengit pada game pertama. Mereka saling berbalas poin, sebelum akhirnya Praveen-Melati menyerah 23-21 dari lawannya.
 
Sedangkan pada game kedua, pasangan nomor lima dunia yang menjadi unggulan kedua dalam turnamen ini kalah 21-14. Alhasil, Praveen-Melati pun lagi-lagi pulang lebih cepat.
 
Hasil ini melanjutkan catatan buruk Praveen-Melati. Sebelumnya, mereka tersingkir di babak pertama Indonesia Masters 2021 yang juga digelar di Bali, belum lama ini.
 
Saat itu, Praveen-Melati dipermalukan oleh pasangan non-unggulan wakil India, Dhruv Kapila-Reddy N Sikki dalam dua game langsung.
 
Sedangkan di babak pertama Indonesia Open 2021, Praveen-Melati sendiri bisa menang karena keberuntungan. Mereka dinyatakan menang setelah wakil Jepang, Yujiro Nishikawa-Saori Ozaki mundur karena cedera.
 
Lalu, bagaimana nasib Praveen-Melati selanjutnya?
 
Seperti diketahui, karena kekalahan memalukan yang dialami oleh Praveen-Melati dalam turnamen Indonesia Masters 2021, mereka pun mendapatkan kritikan tajam dari pelatihnya, Nova Widianto.
 
Penurunan performa Praveen-Melati sebenarnya sudah terjadi sejak sejumlah turnamen di Eropa bulan lalu. Puncaknya, ketika mereka tersingkir di babak pertama Indonesia Masters 2021.
 
Sontak saja sang pelatih mengungkapkan kekesalannya. Dia menyebut Praveen-Melati tampak bermain seperti tanpa motivasi. Padahal, mereka bermain di kandang sendiri, di hadapan masyarakat Indonesia.
 
"Terus terang saya kecewa dengan penampilan mereka. Seolah tidak ada daya juang, sebagai tuan rumah harusnya bertanding maksimal," kata Nova saat itu.
 
"Soal menang atau kalah itu biasa. Yang penting fight dulu di lapangan. Ini kan tidak," ucap mantan legenda ganda campuran Indonesia berpasangan dengan Liliyana Natsir itu lagi.
 
Menurut Nova, Praveen-Melati sepertinya punya masalah pribadi yang terbawa sampai ke lapangan. Bukan masalah komunikasi, seperti yang diungkap Melati sebelumnya.
 
"Ini bukan masalah komunikasi. Mereka ada masalah yang harus diselesaikan. Jangan bawa masalah pribadi ke lapangan," ujar Nova dengan nada yang sangat kesal ketika itu.
 
Bahkan, sang pelatih tak segan-segan untuk mempersilakan Praveen-Melati keluar dari Pelatnas PBSI jika mereka tak bisa profesional. Nova mengaku sudah membicarakan hal ini dengan pengurus PBSI.
 
"Kemungkinan kalau kita pecah, ini mungkin mendahului ya, saya rasa tidak ada. Mereka sudah senior. Kalau misal mereka ada pilihan lain, mending di luar (Pelatnas) saja," kata Nova menambahkan.
 
Dengan kembali menelan kekalahan dan tersingkir lebih cepat di Indonesia Open 2021, kini nasib Praveen-Melati dipastikan benar-benar di ujung tanduk.
 
Bukan tak mungkin Praveen-Melati pun akan tersingkir dari Pelatnas PBSI. Apalagi, Nova sudah membahas ini dengan pengurus PBSI, sehingga kemungkinan evaluasi akan segera dilakukan.
 
Nasib Praveen-Melati selanjutnya akan tergantung pada hasil penampilan mereka dalam turnamen pamungkas, BWF World Tour Finals 2021 nanti. Itu pun jika mereka bisa lolos ke ajang tersebut.
 
Keduanya masih punya peluang besar untuk meraih prestasi jika ikut bermain BWF World Tour Finals 2021. Selain menjadi pasangan unggulan, Praveen-Melati juga akan kembali bermain di hadapan fans sendiri.
 
BWF World Tour Finals 2021 masih akan dihelat di Indonesia, tepatnya di Bali. Turnamen ini akan berlangsung pada tanggal 1-5 Desember 2021 mendatang.
 
Namun, Praveen-Melati bisa saja tak lolos ke BWF World Tour Finals 2021. Mereka memang masih berada dalam posisi delapan besar rangking BWF, sesuai persyaratan untuk masuk ke turnamen final tersebut.
 
Saat ini, Praveen-Melati berada di peringkat lima dunia dengan 93.949 poin. Meski punya keunggulan poin yang cukup jauh dari pasangan lain, namun bukan tak mungkin posisi mereka bisa disalip.
 
Pasalnya, pasangan ganda campuran lainnya masih berpeluang untuk menambah poin di ajang Indonesia Open 2021. Meskipun memang kecil kemungkinan untuk menyingkirkan Praveen-Melati dari delapan besar.
 
BWF World Tour Finals 2021 kemungkinan besar akan jadi kesempatan terakhir bagi Praveen-Melati untuk membuktikan prestasi. Jika bisa melaju jauh, apalagi jadi juara, tentu akan dipertahankan di Pelatnas PBSI.
 
Namun, jika sebaliknya keduanya gagal lagi dan kembali tersingkir lebih cepat, bukan tak mungkin Praveen-Melati benar-benar harus keluar dari Pelatnas PBSI seperti yang disampaikan oleh sang pelatih.***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x