Rangkuman Hasil Pertandingan Denmark Open 2021 Hari Kedua, 5 Menang 4 Kalah serta 1 Cidera

- 21 Oktober 2021, 08:29 WIB
Anthony Sinisuka Ginting
Anthony Sinisuka Ginting /Badminton Ina

ZONABANTEN.com - Pertandingan pemain Indonesia dalam turnamen Denmark Open 2021 hari kedua telah berakhir.

Pertandingan pertama pemain Indonesia di hari kedua turnamen Denmark Open 2021 berlangsung pada Rabu 20 Oktober 2021 dari mulai pukul 14.45 WIB.

Pertandingan pertama pemain Indonesia di turnamen Denmark Open 2021 dibuka dengan perjuangan di sektor ganda putri Nita Violita Marwah/Putri Syaikah.  

Nita Violita Marwah/Putri Syaikah berhasil lolos ke babak 16 besar setelah mengalahkan Jakkampudi Meghana/Poorvisha S Ram dari India.

Baca Juga: SELAMAT! Atlet Badminton Anthony Sinisuka Ginting Rayakan Ulang Tahun ke-25, Simak Profil dan Prestasinya

Setelah Nita/Putri kemenangan pemain Indonesia lainnya mulai menyusul di turnamen Denmark Open 2021 babak 32 besar hari kedua ini.

Ada lima kemenangan yang diraih pemain Indonesia pada hari kedua Denmark Open 2021 di babak 32 besar.

Sayangnya, 4 pemain Indonesia lain harus mengakui kekalahan dan gagal melaju ke babak 16 besar.

Sedangkan satu pemain dari Indonesia yakni Anthony Ginting harus retired dan dianggap gugur.

Retired dalam bulutangkis adalah kondisi dimana pemain meminta berhenti ketika pertandingan belum selesai. Biasanya disebabkan oleh cedera.

Baca Juga: Gregoria Mariska Tunjung Lolos Ke 16 Besar Denmark Open 2021, Jersey Cute Bikin Salfok

Untuk lebih jelasnya, berikut rangkuman hasil pertandingan Denmark Open 2021 hari kedua, Rabu 20 Oktober 2021:

1. Nita Violita Marwah/Putri Syaikah VS Jakkampudi Meghana/Poorvisha S Ram (India): 21-8 dan 21-7.

2. Gregoria Mariska Tunjung VS Julie Dawal Jakobsen (Denmark): 21-9 dan 21-12.

3. Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto VS Yuki Fukushima/Arisa Higashino (Jepang): 14-21 dan 17-21.

4. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan VS Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman): 17-21 dan 13-21.

5. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin VS Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan (China Taipei): 19-21 dan 19-21.

6. Jonatan Christie VS H. S. Prannoy (India): 21-18 dan 21-19.

7. Anthony Sinisuka Ginting VS Thomas Rouxel (Prancis): 1* -4 (retired).

8. Shesar Hiren Rhustavito VS Lee Cheuk Yiu (Hongkong): 20-22 dan 15-21.

9. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti VS Mikkel Mikkelsen/Rikke Söby (Denmark): 21-15 dan 21-14.

10. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto VS Lu Ching Yao/Yang Po Han (China Taipei): 21-18 dan 21-18.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Badminton INA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x