Ipswich Town Sikat Hull City, Duel Elkan Baggott dan Wonderkid Asia dalam Debut Championship Akhirnya Terjadi?

4 Oktober 2023, 04:00 WIB
Ipswich Town Sikat Hull City, Duel Elkan Baggott dan Wonderkid Asia dalam Debut Championship Akhirnya Terjadi? /Instagram @elkanbaggott/

ZONABANTEN.com - Klub Elkan Baggott, Ipswich Town berhasil menyikat tamunya Hull City di pekan 10 Championship League, Rabu (4/10/2023).

Laga Ipswich Town vs Hull City ini berjalan menarik, saat duel Elkan Baggott dengan wonderkid Asia dinantikan dalam debut Championship.

Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott memang berpeluang duel dengan sesama pemain Asia dalam pertandingan kandang di Portman Road ini.

Di kubu Hull City ada Allahyar Sayyadmanesh dari Timnas Iran yang juga main di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 seperti Elkan Baggott.

BACA JUGA : Ipswich Town vs Hull City, Elkan Baggott Duel dengan Pemain Asia, Pernah Masuk 60 Wonderkid Terbaik Dunia 2018

BACA JUGA : Pratama Arhan Sudah Sepakat dengan Suwon FC di Liga Korea? Asnawi Mangkualam: Welcome

Jalan Pertandingan

Bermain di hadapan pendukung sendiri di Portman Road, Ipswich Town langsung tampil menggebrak sejak wasit meniup peluit tanda kick-off.

Pelatih Elkan Baggott di Ipswich Town, Kieran McKenna pun menurunkan semua pemain terbaiknya dalam pertandingan menjamu Hull City ini.

Mereka memang ingin kembali ke jalur kemenangan usai ditahan imbang Huddersfield pekan lalu, demi tetap bersaing di papan atas klasemen.

Apalagi, saat ini The Tractor Boys sudah tertinggal dua poin dari Leicester City yang melaju sendiri di puncak klasemen Championship.

Makanya, sejak menit awal Ipswich Town langsung tampil menyerang. Lini pertahanan Hull City pun seketika diobrak-abrik oleh mereka.

Tidak heran jika pasukan Kieran McKenna berhasil unggul cepat saat pertandingan baru berjalan lima menit. Wes Burns berhasil cetak gol.

BACA JUGA : Susunan Pemain Ipswich Town vs Hull City, Elkan Baggott Debut di Championship dan Duel dengan Wonderkid Asia

BACA JUGA : Terungkap! Jay Idzes Pilih Timnas Indonesia Ketimbang Belanda, Ternyata Ini Alasan Utamanya

Winger kanan nomor tujuh itu membobol gawang Hull City yang dikawal kiper Ryan Allsop setelah menerima umpan dari bek kiri Leif Davis.

Untuk sementara Ipswich Town pun unggul dengan skor 1-0. Tapi mereka tetap tidak mengendorkan serangan demi serangan ke pertahanan lawan.

Beberapa kali peluang gol diciptakan oleh kapten tim Sam Morsy yang kembali memimpin tim dalam laga ini, untuk barisan penyerang timnya.

Pemain keturunan Indonesia Massimo Luongo pun juga tampil trengginas mengatur permainan dan menyokong lini depan yang diisi George Hirst.

Menjelang akhir jeda turun minum, pasukan The Blues kembali berhasil menyarangkan bola ke gawang Hull City yang menambah keunggulan tim.

Kali ini penyerang nomor 10 Conor Chaplin yang mencetak gol di menit ke-41 dengan memanfaatkan umpang matang, lagi-lagi dari Leif Davis.

Akhirnya Ipswich Town mampu menjalani istirahat babak pertama dengan tenang, setelah mereka membuat keunggulan nyaman dengan skor 2-0.

Memasuki babak kedua, pelatih Hull City Liam Rosenior pun langsung melakukan pergantian untuk menyegarkan skuad dan mencoba membalas.

BACA JUGA : Ipswich Town Hadapi Jadwal Padat, Ini Keputusan Pelatih Kieran McKenna, Elkan Baggott Debut di Championship

BACA JUGA : Pelatih Ipswich Town Ungkap Kondisi Axel Tuanzebe, Duet Elkan Baggott dan Eks Bek Manchester United Terwujud

Namun, dua pergantian yang dilakukannya di awal-awal babak kedua itu ternyata belum mampu mengimbangi permainan menyerang Ipswich Town.

Malah pasukan Kieran McKenna yang berhasil menambah keunggulannya pada pertengahan babak kedua ini, melalui gol dari Marcus Harness.

Pemain sayap bernomor punggung 11 itu sukses mengoyak gawang kiper Ryan Allsop lagi pada menit 65, setelah menerima umpan George Hirst.

Setelah unggul sementara 3-0 atas Hull City, para pemain Ipswich Town tampak belum puas, terus melancarkan serangan demi serangan.

Sedangkan lawan, The Tigers juga berusaha untuk menciptakan peluang demi mencari gol balasan, setidaknya memperkecil ketertinggalan.

Namun, hingga wasit meniup peluit panjang tanda akhir pertandingan setelah extra time 10 menit, tidak ada lagi gol yang bisa tercipta.

Ipswich Town akhirnya mampu mengunci kemenangan secara meyakinkan atas tamunya, Hull City dengan tiga gol tanpa balas, skor akhir 3-0.

Sayangnya, Elkan Baggott masih belum mendapat kesempatan menjalani debut di Championship dalam laga Ipswich Town vs Hull City ini.

BACA JUGA : Pelatih Ipswich Town Singgung Elkan Baggott Soal Mentalitas Pemain, Kode Debut Championship

BACA JUGA : KV Mechelen Gagal Atasi Royal Antwerp, Sandy Walsh Jadi Starter Lagi Usai Alami Gegar Otak di Liga Pro Belgia

Sebenarnya, bek Cameron Burgess selama ini tak tergantikan bersama Luke Woolfenden, tidak masuk dalam skuad Ipswich Town di laga ini.

Tetapi, pelatih Kieran McKenna mengisi posisinya dengan bek senior George Edmundson, yang jadi pasangan Elkan Baggott di Carabao Cup.

Sedang di kubu Hull City, wonderkid Asia dari Timnas Iran Allahyar Sayyadmanesh juga tak terlihat dalam skuad pelatih Liam Rosenior.

Pemain yang pernah masuk daftar 60 wonderkid terbaik dunia versi The Guardian pada 2018 di usia 17 tahun itu mungkin absen karena cedera.

Dengan begitu duel Elkan Baggott dari Timnas Indonesia dan wonderkid Asia berusia 22 tahun dari Timnas Iran itu pun batal terwujud.

Susunan Pemain

Ipswich Town (4-2-3-1):
Hladky; Williams, Woolfenden, Edmundson, Davis; Morsy (C), Luongo (Taylor '90); Burns (Jackson '81), Chaplin (Hutchinson '81), Harness (Scarlett '80); Hirst (Ladapo '81).

Pemain Pengganti:
Walton, Clarke, Ball, Taylor, Hutchinson, Broadhead, Jackson, Scarlett, Ladapo.

BACA JUGA : Ipswich Town Kudeta Puncak Klasemen Championship, Elkan Baggott Tak Kunjung Debut, Segera Pulang ke Indonesia

BACA JUGA : Media Malaysia Sorot Penampilan Elkan Baggott Bersama Ipswich Town di Carabao Cup: Aset Besar

Pelatih: Kieran McKenna

Hull City (4-2-3-1):
Allsop; Christie, Jones, Greaves, Coyle (C) (Vinagre '58); Morton (Docherty '69), Seri (McLoughlin '68); Delap, Traore (Twine '46), Philogene-Bidace; Connolly (Sinik '68).

Pemain Pengganti:
Ingram, Smith, McLoughlin, Vinagre, Docherty, Sinik, Furlong, Twine, Sellars-Fleming.

Pelatih: Liam Rosenior

Skor Akhir: Ipswich Town 3-0 Hull City

Pencetak Gol:
Ipswich Town: Wes Burns ('5), Conor Chaplin ('41), Marcus Harness ('65)
Hull City: -

Klasemen Sementara

Berkat kemenangan telak 3-0 atas Hull City di kandang sendiri ini, Ipswich Town berhasil kembali naik ke puncak klasemen Championship.

BACA JUGA : Elkan Baggott Dipuji Media Inggris Usai Bawa Ipswich Town ke 16 Besar Carabao Cup: Pantas Main di Liga Inggris

BACA JUGA : FC Utrecht Takluk dari Almere, Pemain Timnas Indonesia Ivar Jenner Hilang dari Skuad Utama di Liga Belanda

Kini The Blues sudah mengoleksi 25 poin hasil delapan kemenangan dan sekali imbang. Sementara ini unggul satu poin dari Leicester City.

Namun, rival yang baru turun dari Premier League musim ini tersebut masih bisa kembali mengambil alih puncak klasemen jika menang lagi.

Leicester City baru akan bermain malam ini, Rabu (4/10/2023). Tapi, lawannya tidak mudah, yaitu tim peringkat tiga Preston North End.

Bukan tak mungkin Leicester City kehilangan poin dari Preston North End yang sedang termotivasi untuk bangkit setelah kalah pekan lalu.

Jika imbang mungkin mereka masih bisa naik ke puncak klasemen dengan unggul selisih gol. Tapi jika kalah, posisi Ipswich Town akan aman.

Pertandingan Selanjutnya

Selanjutnya Ipswich Town akan kembali melakoni laga kandang dengan menjamu peringkat tiga Preston North End pada Sabtu, 7 Oktober 2023.

Laga ini tidak akan mudah bagi Ipswich Town meski kembali bermain di Portman Road, mengingat lawan sebelumnya sempat memimpin klasemen.

BACA JUGA : Bintang Ipswich Town Puji Elkan Baggott Setinggi Langit, Sempat Singgung Timnas Indonesia

BACA JUGA : Netizen Cari Nama Pratama Arhan dalam Daftar Pemain Suwon FC di Instagram Klub, Sudah Resmi Jadi Pemain Baru

Namun, pasukan Kieran McKenna berpeluang bisa mengamankan posisi di papan atas klasemen Championship jika mampu menjinakkan tamunya itu.

Laga Ipswich Town vs Preston North End ini sendiri akan mengakhiri jadwal padat, sebelum memasuki jeda internasional Oktober 2023.

Namun, setelah jeda internasional, jadwal pada kompetisi musim ini akan kembali harus dihadapi Ipswich Town sampai awal November 2023.

Sementara itu, Elkan Baggott dipastikan akan pulang ke Tanah Air untuk membela Timnas Indonesia pada jeda internasional bulan ini.

Bek 20 tahun itu akan main bersama skuad Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dalam dua leg sepanjang jeda internasional Oktober 2023.

Sebelum kembali ke Tanah Air, Elkan Baggott diharapkan bisa jalani debut di Championship dalam laga kandang terakhir pada pekan ini.

Setidaknya Elkan Baggott bisa mendapatkan menit bermain meski masuk sebagai pengganti di laga Ipswich Town vs Preston North End nanti.

BACA JUGA : Diluar Dugaan! Ternyata Ini Alasan Ipswich Town Batal Pinjamkan Elkan Baggott, Padahal Sempat Dilirik 2 Klub

BACA JUGA : Daftar Pemain Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Ada Elkan Baggot, Pratama Arhan dan Marselino

Informasi lainnya seputar Elkan Baggott klik DI SINI.

***

Editor: Adela Eka Putra Marza

Sumber: Sofascore

Tags

Terkini

Terpopuler