Tak Kunjung Temukan Performa Terbaik, Harry Kane Disoraki Fans Tottenham, Buntut Tak Jadi Pindah ke City?

31 Oktober 2021, 11:57 WIB
Penyerang Tottenham Hotspur Harry Kane /IG @harrykane

ZONABANTEN.com – Klub London Utara Tottenham Hotspur kembali menelan kekalahan dalam lanjutan Liga Inggris pekan kesepuluh, Sabtu, 30 Oktober 2021.

Tottenham Hotspur harus mengakui keunggulan tim tamu Manchester United dengan skor telak 0-3.

Bermain di Tottenham Hotspur Stadium, tuan rumah turun dengan beberapa pergantian pemain dari laga sebelumnya.

Baca Juga: 'Dune' Film Bergenre Fiksi Ilmiah Part 2 Akan Rilis pada 2023 Mendatang

Ben Davies didapuk menggantikan Sergio Reguilon di sisi kiri, sementara Giovani Lo Celso dipasang menggantikan Tanguy Ndombele.

Sedangkan Manchester United sendiri turun dengan kekuatan terbaiknya mengandalkan duo Edinson Cavani dan Cristiano Ronaldo di lini depan.

Di laga ini, Tottenham Hotspur bermain sangat buruk. Mereka tidak bisa melepaskan satu pun tembakan ke gawang Setan Merah sepanjang laga.

Baca Juga: Daftar Nominasi SCTV Awards 2021, Ada Raffi Ahmad, Buku Harian Seorang Istri dan Dude Herlino

Padahal di laga itu, Spurs diperkuat trio terbaiknya saat ini, yakni Son Heung-min, Lucas Moura, dan Harry Kane.

Selama pertandingan berlangsung, pendukung Tottenham Hotspur terdengar beberapa kali menyoraki penyerang andalan mereka musim lalu, Harry Kane.

Kane benar-benar tidak terlihat dalam laga tersebut. Ia sempat beberapa kali mendapatkan peluang, namun sayang tidak ada yang mengarah ke gawang.

Baca Juga: Kapan Pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 22? Ini 9 Kategori yang Dipastikan Tidak Lolos

Tottenham sendiri sempat mendapatkan peluang emas di babak kedua, di mana Harry Kane berlari tak terkawal masuk ke dalam kotak penalti Manchester United.

Namun alih-alih melakukan tembakan, Kane justru memberikan umpan lambung yang sangat lemah, sehingga mudah diantisipasi pemain belakang Setan Merah.

Harry Kane sendiri memang belum menunjukkan performa terbaiknya sejauh ini.

Di Liga Inggris ia baru mencetak satu gol dan satu assist dari total sembilan pertandingan yang dimainkannya.

Baca Juga: 3 Mitos dan Fakta Mengejutkan Tentang Diabetes Terungkap

Berbagai kritik datang yang tidak hanya ditujukan kepada manajemen Spurs dan sang pelatih, tetapi juga kepada Harry Kane.

Penyerang berusia 28 tahun itu dianggap sebagian fans sudah setengah hati bermain untuk Tottenham semenjak gagal pindah ke Manchester City pada bursa transfer musim panas lalu.

Kane sendiri diketahui memang gagal membujuk manajemen Spurs untuk menuruti keinginannya pindah dari Tottenham Hotspur Stadium pada musim panas lalu.

Baca Juga: Bertemu Scott Morrison, Jokowi Rencanakan 3 Agenda Kerja Sama dengan Australia

Hal itu tampaknya berimbas pada penampilan Kane yang musim lalu begitu impresif dengan 23 gol dan 14 assist-nya.

Namun, para penggemar tidak bisa sepenuhnya menyalahkan penyerang kebangsaan Inggris tersebut.

Pergantian pelatih ke tangan Nuno Espirito Santo juga tampaknya memberikan pengaruh.

Pola permainan Spurs menjadi sangat monoton dan tampak tidak padu dari lini ke lini.

Baca Juga: Lee Byung Hun Menangkan Penghargaan di US - Asia Entertainment Summit & Game Changers Awards

Dari segi permainan, Spurs memang bermain lebih terbuka dan berani menguasai bola, namun mereka selalu kesulitan menembus sepertiga pertahanan lawan.

Tidak ada kreativitas yang bisa dilakukan untuk mencetak gol selain memberikan umpan terobosan dan crossing-crossing yang seringkali dibaca lawan.***

Editor: Bunga Angeli

Tags

Terkini

Terpopuler