Cek HP Anda, Pemberitahuan Penerima Kartu Prakerja Gelombang 9 Sudah Dikirim Via SMS

- 24 September 2020, 22:18 WIB
Ilustrasi pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 9
Ilustrasi pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 9 /@prakerja.go.id

ZONABANTEN.com - Para penerima Kartu Prakerja Gelombang 9 akan mendapatkan notifikasi atau pemberitahuan melalui SMS yang berisikan pemberitahuan sebagai penerima Kartu Prakerja Gelombang 9. Hal ini disampaikan oleh Manajemen Kartu Prakerja melalui laman IG @prakerja.go.id pada Kamis 24 September 2020.

Tahap selanjutnya setelah menerima SMS adalah mengikuti pelatihan dengan menggunakan Kartu Prakerja. 
ㅤㅤ ㅤㅤ
Berikut ini langkah mengikuti pelatihan dengan Kartu Prakerja:
ㅤㅤ
1. Cek dashboard akun Prakerja untuk memastikan dana pelatihan sudah tersedia

Baca Juga: Satgas Covid-19 Apresiasi Konser Musik Dilarang Dalam Tahapan Pilkada

2. Bandingkan pelatihan di Bukalapak, Mau Belajar Apa, Pintaria, Pijar Mahir, Sisnaker, Sekolahmu, atau Tokopedia

3. Pilih pelatihan sesuai kebutuhanmu

4. Beli pelatihan dan bayar dengan Nomor Kartu Prakerja

Jangan lupa, batas waktu pembelian pelatihan adalah 30 hari sejak menerima SMS pengumuman. Bila lewat dari waktu tersebut, maka kepesertaan akan dicabut.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas U-19 Indonesia VS Bosnia Herzegovina, Jumat 25 September 2020

Bantuan Kartu Prakerja tidak diberikan dalam bentuk kartu fisik. Namun para penerima bantuan akan mendapatkan Nomor Kartu Prakerja yang dapat digunakan untuk membeli pelatihan.

Sehingga, anda diminta untuk menjaga kerahasiaan Nomor Kartu Prakerja tersebut.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x