Meremehkan Gibran Rakabuming sama dengan Meremehkan Anak Muda, Kata Siapa?

- 24 Desember 2023, 07:59 WIB
Gibran Rakabuming terbukti unggul di debat Cawapres pertama.
Gibran Rakabuming terbukti unggul di debat Cawapres pertama. /YouTube Gerindra TV

ZONABANTEN.com - Fahri Hamzah mengatakan bahwa orang-orang yang meremehkan Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor 2, Gibran Rakabuming sama halnya dengan meremehkan anak muda lainnya di seluruh Indonesia.

"Lain kali makanya jangan remehkan anak muda. Sekarang jadi babakbelur deh. Lain kali jangan diulang ya," cuit Fahri Hamzah, 23 Desember 2023.

Berdasarkan cuitannya tersebut, mantan Wakil Ketua DPR RI itu tampak tidak terima Cawapres yang diusungnya selalu mendapatkan framing negatif seperti, Samsul, Belimbing Sayur, Planga-plongo, dan lain sebagainya. 

Baca Juga: Angka Survei Prabowo-Gibran yang Tinggi Menjadi Sorotan, kenapa?

Walaupun pada akhirnya, Gibran Rakabuming dapat membuktikan kepada semuanya bahwa ia bisa unggul dari Cawapres lainnya dan ia juga terbukti dapat menguasai panggung serta materi pada debat Cawapres perdana pada Jum'at, 22 Desember 2023. 

Namun kemudian cuitan Fahri Hamzah itu disanggah oleh Fajar Nugros, seorang film director yang juga tampak gemas dan gelisah dengan kondisi politik saat ini.

Fajar menyampaikan juga dalam bentuk cuitan bahwa tidak ada seorang pun yang meremehkan anak muda, tetapi masyarakat Indonesia hanya mengkritisi proses hadirnya anak muda tersebut dalam kontestasi politik.

"Menurutku ngga ada yg meremehkan anak muda. Yang ada itu, mengkritisi cara hadirnya si anak muda. Betul?" cuit Fajar Nugros pada, 24 Desember 2023.***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: @fahrihamzah @fajarnugros


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x