Pemilu 2024 Makin Dekat, Kapolda Metro Jaya: Hindari Meributkan Hal-hal yang Tidak Penting

- 29 November 2023, 10:35 WIB
Polda Metro Jaya akan meningkatkan pengamanan dan imbau masyarakat untuk tidak meributkan hal-hal yang tidak penting terkait Pemilu 2024
Polda Metro Jaya akan meningkatkan pengamanan dan imbau masyarakat untuk tidak meributkan hal-hal yang tidak penting terkait Pemilu 2024 /Fajar/PMJ News

ZONABANTEN.com – Pemilu 2024 makin dekat, Kapolda Metro Jaya: hindari meributkan hal-hal yang tidak penting. Polda Metro Jaya memastikan pihaknya bersama pihak lain yang terkait untuk saling bekerjasama dalam mengamankan jalannya kampanye di DKI Jakarta.

Baca Juga: Mendekati Pemilu 2024, Polri Lakukan Operasi Mantap Brata dan Patroli Cyber untuk Mencegah Hoax 

Adapun pelaksanaan masa kampanye dalam rangkaian kegiatan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 dimulai pada Selasa, 28 November 2023.

“InsyaAllah ya bukan hanya Polri, Polri, TNI, pemerintah, Pak Gubernur dan jajarannya, kami semua sudah berupaya untuk membuat yang di awal-awal lalu dengan cipta kondisi,” ujar Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto.

“Sekarang sudah masuk fase-fase ya, apa yang menjadi konsen kami terhadap tahapan itu kami akan amankan secara maksimal. Kami, pemerintah, dan TNI saling bahu-membahu,” lanjutnya.

Baca Juga: Menjelang Pemilu 2024, Polri Laksanakan Tiga Operasi untuk Pengamanan Secara Menyuluruh 

Selain itu, Karyoto juga mengingatkan masyarakat untuk meributkan hal-hal yang tidak penting perihal Pemilu 2024.

“Karena kan kita ini dalam satu perahu mau ke mana gitu ya, jalani sama-sama. Ayo, kita sama-sama secara fair, pemilihan tinggal pemilihan beda pandangan beda. Ini silakan, akhirnya satu juga,” pungkasnya.***

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x