Terima Kunjungan Delegasi US-ABC, Presiden Joko Widodo Bahas Kerjasama di Bidang Investasi dan Perdagangan

- 26 Mei 2023, 13:41 WIB
Presiden Joko Widodo terima kunjungan delegasi US-ABC
Presiden Joko Widodo terima kunjungan delegasi US-ABC /BPMI Setpres/Muchlis Jr/Setkab

ZONABANTEN.com – Terima kunjungan delegasi US-ABC, Presiden Joko Widodo bahas kerjasama di bidang investasi dan perdagangan. Pada Kamis, 25 Mei 2023, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan delegasi US-ASEAN Business Council (US-ABC) di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat. Menurut keterangan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani, pertemuan tersebut membahas berbagai kerjasama di bidang investasi dan hubungan perdagangan antara Amerika Serikat dan Indonesia.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Terima Kunjungan Delegasi Amerika Serikat, Bahas Kemitraan Setara Antara Kedua Negara

“Pertama, mengenai bagaimana Indonesia meningkatkan ekosistem dari industri electric vehicle atau mobil listrik, yang memang Indonesia memiliki sumber daya mineral yang sangat besar. Yang kedua, bagaimana Indonesia bisa juga mendapatkan fasilitas untuk masuk di dalam pasar electric vehicle di Amerika Serikat, dan bagaimana kita bisa meningkatkan peranan dan juga kemampuan untuk menarik investasi,” terang Menkeu.

Selain itu, Presiden juga menyampaikan bahwa pemerintah akan terus melakukan transformasi ekonomi, energi berkelanjutan, dan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Presiden dan beberapa perusahaan di bidang industri energi membahas mengenai isu perubahan iklim dan pentingnya teknologi carbon capture.

Pemerintah Indonesia juga akan memenuhi komitmen dalam menghadapi perubahan iklim.

Baca Juga: Lakukan Pertemuan, Presiden Joko Widodo dan Presiden Raisi Bahas Situasi Geopolitik dan Kerjasama Negara 

“Sekarang concern mengenai climate change di mana teknologi carbon capture menjadi penting. Pemerintah akan terus mendukung kebijakan-kebijakan untuk kemandirian dan ketahanan energi di Indonesia, dan sekaligus juga comply atau patuh terhadap komitmen climate change di Indonesia,” jelas Menkeu.

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: Setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x