Berstatus Tahanan Kota, Pemilik PS Store Diundang Ke Podcast Deddy Corbuzier

- 31 Juli 2020, 09:58 WIB
Pemilik PS Store, Putra Siregar ketika menjadi bintang tamu di kanal YouTube milik Deddy Corbuzier.
Pemilik PS Store, Putra Siregar ketika menjadi bintang tamu di kanal YouTube milik Deddy Corbuzier. /Instagram @putrasiregarr17/

ZONABANTEN.com - Baru-baru ini Putra Siregar, pemilik toko PS Store menjadi perhatian publik.  Pasalnya ia sempat ditangkap oleh Bea Cukai Kantor Wilayah (Kanwil) Jakarta terkait dugaan kasus jual beli ponsel ilegal.

Usaha jual beli PS Store diduga ilegal dan melanggar Pasal 103 Undang-undang Nomor 17 Tahun 2006 tentang Kepabeanan.

PS Store sering melakukan promosi dengan mengajak beberapa artis dan selebgram ternama Tanah Air, sehingga berhasil melambungkan nama PS Store.

PS Store juga dikenal menjual smartphone dan iphone dengan harga yang lebih murah dari harga normal.

Terkait pemberitaan tersebut, Putra Siregar akhirnya memberikan klarifikasi melalui podcast di kanal YouTube Deddy Corbuzier.

Awal pembicaraan, Putra membenarkan bahwa dirinya pernah ditangkap sebelumnya yakni pada 2017 silam.

Baca Juga: Cek Fakta: Beredar Kabar Zoom Menjual Data Penggunanya ke Dark Web

"Saya gak pernah menipu orang. Saya benar-benar prinsipnya tidak ingin merugikan orang lain atau siapa pun," ujar Putra.

Pengusaha asal Batam itu menuturkan dirinya ditangkap karena diduga memperdagangkan barang selundupan di PS Store.

"(Ditangkap) Itu karena diduga atau diindikasi barang yang saya beli belum selesai pabeannya," ujar Putra melansir dari kanal YouTube Deddy Corbuzier pada Kamis, 30 Juli 2020.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: cianjur.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x