Update Sebaran Corona Hari Senin 27 Juli 2020, Penambahan Tertinggi di Jakarta 467 Kasus

- 27 Juli 2020, 16:27 WIB
Update data kinerja kesehatan dalam penanganan covid 19 Senin 27 Juli 2020
Update data kinerja kesehatan dalam penanganan covid 19 Senin 27 Juli 2020 /Twitter BNP Indonesia

ZONABANTEN.com - Pada hari ini disampaikan adanya penambahan 1.525 kasus baru terkonfirmasi positif pada hari ini di tanah air,sehingga total kasus positif sampai hari ini mencapai 100.303 kasus.

Dari data yang disampaikan pemerintah yang dilansir dari akun twitter resmi BNPB Indonesia, berikut ini 5 provinsi dengan distribusi terbesar penambahan kasus yaitu :

  1. DKI Jakarta 467 kasus baru
  2. Jawa Timur 273 kasus baru
  3. Jawa Tengah 210 kasus baru
  4. Sulawesi Selatan 110 kasus baru
  5. Bali 62 kasus baru

Baca Juga: Gelar Ops Patuh Kalimaya 2020, Polda Banten Tilang 503 Pengendara di Hari ketiga

Selanjutnya diinformasikan juga ada 16 Provinsi yang hari ini melaporkan kasusnya dibawah 10 dan 10 provinsi yang tidak ada penambahan kasus sama sekali diantaranya : 

Aceh, Bengkulu, Jambi, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Kepulauan Riau, Sumatera Barat, Sulawesi Tengah, Maluku, Nusa Tenggara Timur. 

 

Baca Juga: Sinopsis Patriots Day, Film Bioskop Trans TV Malam Ini

Total sembuh sampai hari ini menjadi 58.173 kasus 

Sedangkan jumlah yang dirawat sebanyak 37.292 kasus atau sebanyak 37,2%.

Sedangkan kasus kematian sampai hari ini menjadi sebesar 4.838. 

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: BNPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x