Sumber Banteng, Salah Satu Wisata Hidden Gem Murah Meriah di Kota Kediri

- 13 Februari 2023, 14:46 WIB
Pengunjung berfoto di Sumber Banteng, Salah Satu Wisata Hidden Gem Murah Meriah di Kota Kediri
Pengunjung berfoto di Sumber Banteng, Salah Satu Wisata Hidden Gem Murah Meriah di Kota Kediri /M. Basit Arridho

ZONABANTEN.com – Buat kamu yang merencanakan liburan di Kota Kediri, Jawa Timur, salah satu destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi adalah wisata Sumber Banteng.

Sumber Banteng berlokasi di Kelurahan Tempurejo, Kec. Pesantren, Kediri, Jawa Timur. Tempat wisata yang sangat asri tersebut dulunya merupakan sumber mata air yang digunakan warga untuk mencuci pakaian dan mandi. Tidak jauh dari mata air tersebut digunakan untuk memandikan ternak.

Seiring berjalannya waktu, kini Sumber Banteng dikembangkan menjadi ekowisata yang sangat cocok untuk mengisi waktu liburan bersama, keluarga, teman, hingga pasangan.

Untuk memasuki wisata Sumber Banteng tidak dipungut biaya alias gratis, hanya saja untuk kamu yang membawa kendaraan akan dikenakan tarif parkir Rp. 2000 untuk sepeda motor dan Rp. 5000 untuk mobil. Sementara untuk jam operasionalnya mulai pukul 07.00 WIB hingga 17.00 WIB, kecuali untuk hari minggu akan buka lebih awal yaitu pukul 06.00 WIB.

Baca Juga: Sering Merasa Terpuruk? Coba Terapkan 7 Konsep Orang Jepang Berikut yang Membuatmu Lebih Memaknai Hidup

Sumber Banteng juga menyajikan sejumlah wahana yang sangat menyenangkan seperti, flying fox, naik perahu, terapi ikan, sumber air untuk berenang yang dilengkapi dengan perosotan, dll. Sayangnya untuk wahana flying fox saat ini masih belum beroperasi sementara untuk menikmati wahana naik perahu akan dikenakan tarif hanya sebesar Rp. 2000. Gimana, sangat terjangkau bukan?

Selain menikmati wahana kamu juga bisa melakukan aktivitas yang menyenangkan seperti memberi makan ikan koi, terapi ikan, karaoke, yang dapat kamu lakukan secara gratis.

Suasana yang asri dengan pemandangan yang indah sangat cocok digunakan untuk berswafoto. Setelah puas berswafoto dan melakukan aktivitas seru, kamu bisa menikmati kuliner khas Kediri seperti, lontong kecap, lontong pecel, berbagai menu es, hingga camilan dan kamu juga dapat menyantapnya di beberapa gazebo yang nyaman di sana.

Sarana prasarana di sana juga terbilang lengkap seperti adanya, mushola, taman, dan panggung kecil untuk acara tertentu. Kadang, komunitas ibu-ibu melakukan senam saat Minggu pagi.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Kediri Kota


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x