Viral Dimana-mana, Ini Kebenaran Kabar Iklan Mal Taman Anggrek Dijual

- 16 Juli 2020, 23:43 WIB
Screenshot Instagram Stories @maltamananggrek yang membantah iklan properti mal tersebut dijual /Zonabanten.com
Screenshot Instagram Stories @maltamananggrek yang membantah iklan properti mal tersebut dijual /Zonabanten.com /

ZONABANTEN.com - Beredar kabar di beberapa grup WA serta pemberitaan di media mengenai sebuah gambar screenshot/tangkap layar dari situs properti  iklan properti yang menginformasikan bahwa Mal Taman Anggrek dijual. Tidak tanggung-tanggung angka yang ditawarkan sebesar 17 triliun rupiah.

Iklan Mal taman anggrek dijual
Iklan Mal taman anggrek dijual

Dikutip dari galamedianews.com yang sempat menelusuri iklan tersebut , di situs rumahdijual.com,  iklan penjualan Mal Taman Anggrek diketahui terpasang pada 14 Juli 2020, pukul 12.17. Namun saat galamedianews mengakses situs pada Kamis 16 Juli 2020, Mal Taman Anggrek telah dinyatakan "Sudah Laku/Tidak Tersedia Lagi".

Namun kemudian beredar tanggapan dari manajemen Mal Taman Anggrek yang membantah kebenaran iklan yang menyatakan bahwa Mal Taman Anggrek sedang dijual.

Pihak Mal Taman Anggrek membantah bahwa iklan tersebut tidaklah benar dan menyesatkan.

Bantahan tersebut diunggah dalam instagram stories @maltamananggrek pada hari Kamis 16 Juli 2020.

Bantahan ini disebarkan melalui sebuah flier dengan logo resmi Mal Taman Anggrek.

"Sehubungan dengan telah beredarnya iklan jual/beli property Mal Taman Anggrek, dengan ini kami menyampaikan hal-hal berikut," demikian awal isi dari flier terebut.

Dalam flier tersebut manajemen Mal Taman Anggrek menegaskan bahwa PT Mulia Intipelangi selaku pemilik dan pengelola Mal Taman Anggrek menyatakan bahwa iklanjual beli yang dimaksud adalah tidak benar/menyesatkan.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x