Ferry Mursyidan Baldan Meninggal, Berikut Kronologi dan Ucapan Belasungkawa dari Para Rekan

- 3 Desember 2022, 06:58 WIB
Mantan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Ferry Mursyidan Baldan meninggal dunia.
Mantan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Ferry Mursyidan Baldan meninggal dunia. /ferrymbaldan.id

ZONABANTEN.com - Mantan Menteri Agraria dan Tata Ruang / Kepala Badan Pertahanan Nasional (ATR/BPN) Ferry Mursyidan Baldan yang pernah menjabat pada saat pemerintahan Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo dan Jusuf Kalla meninggal pada Jum’at siang pukul 13:43 WIB.

Kabar meninggalnya Ferry Mursyidan Baldan tersebut, telah dibenarkan oleh pihak keluarga almarhum.

“Saya sudah menghubungi Hanifah Husein, istri almarhum (Ferry Mursyidan) untuk memastikan kabar tersebut. Benar, Abang Ferry Mursyidan Baldan telah meninggal dunia,” kata Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP) Sigit Pamungkas seperti dikutip ZONA BANTEN.com dari ANTARA JATIM.

Ferry Mursyidan Baldan ditemukan meninggal di kursi pengemudi mobil Nissan Teana warna hitam dengan nomor polisi B 1616 FH.

Mobil tersebut ditemukan di parkiran VIP Hotel Bidakara, Tebet, Jakarta Selatan oleh security.

Baca Juga: BLACKPINK Tuai Pujian Karena Hentikan Konser Demi Atasi Masalah Keamanan

Baca Juga: Bansos BLT BBM Desember 2022 Sudah Cair, Daftar Melalui Aplikasi Cek Bansos dan Dapatkan Rp300 Ribu Per Bulan

“Mobil itu parkir di VIP Hotel Bidakara dari semalam karena ada kegiatan PMI yang juga dihadiri Pak Jusuf Kalla dan dihadiri Pak Ferry Mursyidan Baldan,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan pada Jum’at, 2 Desember 2022 seperti dikutip ZONA BANTEN.com dari PMJ News.

Almarhum disemayamkan di rumah duka, Jalan Anggrek Cenderawasih IX Nomor 24, Slipi, Jakarta Pusat.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x