Kepala Dinkes Sumsel Sebut Penyebab Peningkatan Kasus Positif COVID-19

- 2 Juli 2020, 20:30 WIB
ILUSTRASI Covid-19.*
ILUSTRASI Covid-19.* /PIXABAY/

Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BTKL PP) Kelas I Palembang juga dalam proses persiapan laboratorium pemeriksaan spesimen COVID-19 yang akan segera dioperasikan.

Baca Juga: MARS Tangsel: Rahayu Sosok yang Cocok Dampingi Muhamad

Beragam upaya peningkatan kapasitas laboratorium pemeriksaan COVID-19 diharapkan dapat semakin mempercepat penelurusan dan penemuan kasus baru sehingga kebijakan dan aturan yang dilaksanakan tepat sasaran serta mampu menekan potensi penyebaran COVID-19 di Provinsi Sumatera Selatan.

Sebelumnya, Ahli Epidemiologi Sumsel sekaligus Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sumsel,  Dr. Iche Andriani Liberty meminta masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan dalam melakukan aktifitas. Hal ini harus dilakukan mengingat kasus positif COVID-19 di Sumsel angkanya masih turun naik. 

Per 1 Juli, terdapat penambahan 29 kasus konfirmasi positif baru. Dengan rincian dari Palembang 22 orang, Muara Enim 2 orang, Pagaralam 1 orang, Lubuk Linggau 1 orang, PALI 2 orang dan Banyuasin 1 orang.***

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: BNPB Humas Pemprov Sumsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah