Dipaksa Minta Maaf Usai Pergoki Konsumen yang Diduga Mencuri, Hotman Paris Siap Bela Karyawan Alfamart

- 15 Agustus 2022, 14:01 WIB
Hotman Paris Siap Bela Karyawan Alfamart yang Diancam Dilaporkan oleh Konsumen./Instagram @hotmanparisofficial /
Hotman Paris Siap Bela Karyawan Alfamart yang Diancam Dilaporkan oleh Konsumen./Instagram @hotmanparisofficial / /

Baca Juga: 6 Fenomena Astronomi di Agustus 2022, Ada Hujan Meteor hingga Segitiga antara Bulan, Mars, dan Gugus Pleiades

Beberapa jam setelahnya, Hotman kembali mengunggah video yang menampilkan Corporate Affairs Director PT Sumber Alfaria Trijaya (Alfamart), Solihin yang mengumumkan bahwa Alfamart sepenuhnya mendukung karyawan yang berdasarkan investigasi awal telah menjalankan tugasnya sesuai prosedur.

“Kami menolak tindakan intimidasi yang dilakukan terhadap karyawan yang telah berupaya menjalankan tugasnya dengan baik,”

Di samping itu, Solihin juga mengatakan jika Alfamart resmi menunjuk Hotman sebagai kuasa hukum mereka.

“Alfamart telah menunjuk kantor hukum Hotman Paris Hutapea sebagai kuasa hukum kami,” lanjutnya.

“Kami berharap kasus ini dapat menjadi pembelajaran bagi semua pihak agar menghormati hak setiap warga negara di mata hukum,” tutup Solihin.***

Halaman:

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: PMJ News Instagram @hotmanparisofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x