Diperkirakan Tiba Besok Minggu 12 Juni 2022, Ini Lokasi Pemakaman Eril di Kabupaten Bandung

- 11 Juni 2022, 14:13 WIB
Jenasah eril akan disholatkan, meski sholat ghaib sebelumnya telah digelar
Jenasah eril akan disholatkan, meski sholat ghaib sebelumnya telah digelar /@emmerilkahn/Instagram

ZONABANTEN.com - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz telah diketemukan meninggal pada hari Kamis 8 Juni 2022.

Rencananya almarhum anak sulung Ridwan Kamil ini akan dimakamkan di tanah kelahiran sang Ibunda Atalia Praratya Ridwan Kamil yang berlokasi di Desa Cimaung, Kecamatan Cimaung Kabupaten Bandung. 

Diperkirakan, jenazah Eril akan tiba di Indonesia pada hari Minggu 12 Juni 2022.

Melansir dari Jurnal Soreang dalam artikel Tanah Kelahiran Sang Ibu Jadi Tempat Peristirahatan Terakhir Eril, Berikut Persiapan dan Lokasi Lengkapnya, lokasi pemakaman itu berada di tanah milik Yayasan Islamic Center Baitul Ridwan milik keluarga besar Ridwan Kamil.

 Lokasi tersebut berada tepat di pinggir Jalan Raya Banjaran - Pangalengan, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Keren! EXO Masuk Top 3 dalam Daftar Boy Group Bereputasi Terbaik Bulan Juni 2022 Meski Hiatus, Ini Daftar Leng

Kabar terkait rencana pemakaman jenazah Eril, dibenarkan oleh Toto salah seorang family dari keluarga kang Emil di Cimaung.

"Ya, rencananya almarhum akan dimakamkan di sini. Bahkan, beberapa persiapan sudah dilakukan beberapa pihak," kata Toto Taryana saat dihubungi Jurnal Soreang melalui telepon, Sabtu 11 Juni 2022.

Menurutnya, sejak hari Jumat 10 Juni 2022, beberapa pihak sudah meninjau lokasi yang akan dijadikan tempat peristirahatan terakhir almarhum Eril.

"Kami pihak keluarga dibantu pihak dinas dan kepolisian, sudah melakukan persiapan untuk acara pemakaman almarhum Eril," tuturnya.

Lokasinya pemakaman berada di kawasan lahan yang akan dijadikan Islamic Center, sehingga beberapa persiapan dilakukan.

"Sepengetahuan Saya, akses jalan menuju lokasi makam yang awalnya tanah sudah diaspal," jelasnya.

Baca Juga: Bagaimana Bisa Jasad Eril Masih Tetap Utuh Meski 14 Hari Berada di Sungai ? Berikut Penjelasan Ridwan Kamil

 

 


Selain akses jalan menuju lokasi diperbaiki, rumput yang ada dititik lokasi juga sudah dipangkas dan dirapihkan.

"Ya, jalan sudah diaspal dan rumput di lokasi pemakaman almarhum sudah dipangkas dan dirapihkan," pungkasnya.*** (Jurnal Soreang/ Rustandi)

 

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Jurnal Soreang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah