Truk Muatan 20 Ton Rem Blong Sebabkan Kecelakaan di Muara Rapak Balikpapan, Berikut Jumlah Korban

- 21 Januari 2022, 15:13 WIB
tangkap layar kecelakaan maut Balikpapan, sopir truk tronton, detik-detik kecelakaan Balikpapan/
tangkap layar kecelakaan maut Balikpapan, sopir truk tronton, detik-detik kecelakaan Balikpapan/ /Instagram/@jokersupriadi/

ZONABANTEN.com - Terjadi kecelakaan lalu lintas pada 21 Januari 2022 di turunan wilayah Muara Rapak, Kota Balikpapan Kalimantan Timur yang menewaskan beberapa orang.

Kabid Humas Polda Kalimantan Timur, Kombes Pol Yusuf Sutejo memberikan keterangan terkait kecelakaan tersebut, bahwa berawal dari sebuah truk muatan 20 ton mengalami rem blong saat melintas.

"Hasil investigasi di lapangan, itu dimulai karena adanya truk tronton yang remnya blong dan kondisi jalan itu geografisnya memang menurun," kata Yusuf dalam keterangan tertulisnya.

Beban 20 ton yang membuat supir truk sulit mengendalikan kecepatan dan menghentikan laju kendaraan, dan kondisi jalan yang turun.

Baca Juga: 5 Efek Samping bila Terlalu Sering Mengonsumsi Teh

"Juga daya laju kendaraannya tidak bisa dikurangi lagi karena memang jalan nya yang menurun. Dia membawa beban kurang lebih 20 ton. Mengangkut semacam obat untuk pembersih air," sambungnya.

Kombes Pol Yusuf Sutejo juga menyebutkan pihaknya akan melakukan pendalaman lebih lanjut untuk kecelakan yang menewaskan sebanyak 5 orang meninggal dunia dan korban luka sebanyak 14.

Beredar juga video terkait kecelakaan tersebut di media sosial twitter, dalam kecelakaan tersebut terlihat truk tronton itu menghantam belasan kendaraan yang sedang menunggu lampu merah. Tampak dari kejauhan, truk tersebut terlihat hilang kendali sebelum menabrak.

Dalam cuitan akun @Hilmi28, mengunggah bagaimana kronologi kecelakaan, dan diramaikan 159 komentar berisikan ucapan duka dan doa ditujukan kepada korban kecelakaan.

Baca Juga: Mengejutkan! Hasil Pemeriksaan X-Ray Ini Ungkap Pentingnya Lakukan Vaksinasi Covid-19

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x