Gempa dengan kekuatan 5,5 Magnitudo Guncang Kota Sorong, Papua Warga diminta Waspada

- 19 Desember 2021, 12:38 WIB
Gambar : Gempa Bumi guncang Sorong pada 19 Desember 2021, pukul 01.26 WIB. Miliki potensi gempa susulan / BMKG /
Gambar : Gempa Bumi guncang Sorong pada 19 Desember 2021, pukul 01.26 WIB. Miliki potensi gempa susulan / BMKG / /

ZonaBanten.com – Kota Sorong, Papua, diguncang gempa pada Minggu, 19 Desember 2021 dini hari, pukul 01.26 WIB dikabarkan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Gempa tersebut berskala 5,5 magnitudo.

BMKG menjelaskan episenter gempa berada dalam koordinat 0,63 LS dan 131,49 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 35 km arah Timur Laut Kota Sorong Provinsi Papua Barat pada kedalaman 10 km.

Sementara, guncangan gempa dilaporkan juga dirasakan di Kota Sorong dengan intensitas Dirasakan (MMI): IV Sorong, IV Sorong Selatan, III Raja Ampat. (Gempa ini dirasakan untuk diteruskan pada masyarakat).

Hingga sampai dengan pukul 01.31 WIB, hasil monitoring BMKG memperlihatkan adanya aktivitas gempa susulan. Masyarakat pun diharap waspada.

Baca Juga: Jelang Laga Indonesia vs Malaysia di Piala AFF 2020, Ketua FAM Beri Pesan Mengejutkan!

"Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," demikian tulis BMKG, melansir situs resminya, pada Minggu pagi.

Sebagai informasi lebih lanjut, gempa juga mengguncang tempat lain yaitu Kabupaten Kaimana, Provinsi Papua Barat. Gempa bermagnitudo 4,6 terjadi pada Sabtu, 18 Desember 2021 pada pukul 23.30 WIB di titik koordinat 3.92 LS 133.56 BT. Pusat gempa berada di laut 36 km barat daya Kaimana

Hingga berita ini dimuat, belum diketahui pasti berapa jumlah korban jiwa juga kerusakan bangunan yang diakibatkan oleh gempa. ***

Editor: Yuliansyah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah