Terkini Update Kasus Covid-19 di Jawa Barat 17 September 2021, Peringkat Turun, Kasus Berkurang, Keren!

17 September 2021, 17:17 WIB
ilustrasi update virus corona /pixabay/mohamed_hassan

ZONABANTEN.com - Jawa Barat diibaratkan surga di bumi yang diciptakan oleh Sang Pencipta saat tersenyum. Itu dalam kondisi normal.

Namun di masa pandemi ini, Jawa Barat dalam masalah besar. Kasus baru covid-19 terus terjadi.

Parahnya, provinsi dengan ibukota Bandung ini, kemarin mencatatkan sebagai provinsi dengan angka kasus baru covid-19 tertinggi di Indonesia.

Lantas, bagaimana dengan perkembangan kasus baru covid-19 hari ini ya?

Yuk, kita simak UPDATE kasus Covid-19 di Jawa Barat 17 September 2021 di artikel ini. 

Baca Juga: TERKINI Kasus Covid-19 DKI Jakarta 17 September 2021, Ampun Bang Jago! Kasus Baru Nanjak Lagi

Pada tanggal 16 September 2021, ada tambahan 346 kasus baru covid-19. Sementara hari ini ada tambahan 328 kasus baru covid-19 di Jawa Barat.

Dengan hasil ini tempatkan Jawa Barat di posisi 2 provinsi penyumbang kasus covid-19 di Indonesia.

Bagaimana dengan kasus sembuh di provinsi ini?

Kemarin ada tambahan 755 pasien yang dinyatakan sembuh. Sementara hari ini ada tambahan 379 pasien sembuh.

Baca Juga: MiHoYo Rilis Parfum Aroma Karakter Genshin Impact November Mendatang, Seperti Apa Isinya?

Lantas, bagaimana dengan pasien yang meninggal di Jawa Barat hari ini?

Kemarin ada tambahan 9 warga Jawa Barat yang meninggal dunia.

Sementara hari ini ada tambahan 8 pasien yang meninggal.

Sementara itu, sebaran corona global pada hari Jumat 17 September 2021, per hari ini pada pukul 15.52 WIB kasus corona secara global telah menginfeksi 227,904,853 orang di seluruh dunia.

Baca Juga: Dukung Percepatan Vaksinasi Nasional, BNPT Sasar Mitra Deradikalisasi

Kasus baru sebanyak 100.087 orang.

Total akumulasi kasus Covid-19 terbanyak ada di Amerika Serikat disusul oleh India, Brazil, Inggris dan Rusia.

Sementara Indonesia berada di urutan ke 13 dengan 4,181,309 akumulasi kasus.***

Editor: Yuliansyah

Sumber: Kemkes

Tags

Terkini

Terpopuler