Metode Ulama Hadis dalam Menuntut Ilmu, Ternyata Telah Diterapkan Pada Dunia Pendidikan di Indonesia

- 17 Desember 2021, 20:58 WIB
metode ulama hadis dalam menuntut ilmu
metode ulama hadis dalam menuntut ilmu /tangkapan layar youtube/yufid.TV

ZONABANTEN.com - Dahulu para ulama hadis selalu membawa buku dan pena kemanapun ia pergi. Tujuannya adalah untuk mencatat hadis yang ia dapatkan.

Biasanya para muhadditsin (sebutan untuk para pencari hadis) sengaja keluar untuk mendatangi sebuah kajian. Kemudian mereka akan mencatat dari apa yang mereka dengar.

Ulama hadis dulunya juga berasal dari penuntut ilmu yang rajin. Ia berkelana dari satu wilayah ke wilayah yang lainnya hanya untuk mendapatkan satu hadis.

Baca Juga: Yuk Simak Etika dalam Menyalakan Lampu Sein, Agar Aman Saat Berkendara

Para pencari hadis biasanya memiliki kelompok, bahkan mereka tinggal bersama-sama. Seperti halnya saat ini kita dapati banyak penuntut ilmu yang merantau jauh dari kampung halamanya hanya untuk mendapatkan ilmu.

Ketika datang malam, para pencari hadis akan mencocokkan apa yang mereka tulis dengan tulisan temannya. Biasanya mereka tinggal berkelompok mendiami suatu rumah yang disewakan.

Mereka akan meneliti satu persatu dari tulisan, jika ada tulisan mereka yang kurang, temannya yang lain akan menyempurnakannya. Hal ini mereka lakukan sampai hadis yang mereka tulis benar.

Baca Juga: Bagian Tengah dan Selatan Filipina Diterjang Topan Rai, Pihak Berwenang: Ada Korban Jiwa

Pandangan Para Ulama Hadis tentang Ilmu

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: YouTube Yufid TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x