Salat Sunah Rawatib yang Paling Utama

- 2 Desember 2021, 08:08 WIB
Sholat sunah rawatib yang paling utama. /PIXABAY
Sholat sunah rawatib yang paling utama. /PIXABAY /

ZONABANTEN.com - Salat sunah rawatib adalah sholat sunah yang dikerjakan diantara salat wajib yang disebut dengan qobliyah (sebelum) dan ba'diyah (sesudah).

Salat sunah rawatib memiliki beberapa keutamaan.

Sebagaimana sabda Rasulullah Shallallahu Alaihi Wassalam, "Barangsiapa salat dua belas rakaat pada siang dan malam hari, maka akan dibangunkan baginya rumah di surga".

Adapun salat rawatib yang paling utama adalah salat sebelum subuh (qobliyah), dibandingkan dengan salat sunah rawatib yang lainnya.

Baca Juga: 2 Tahun PRMN, Content Creator Jadi Pekerjaan Impian Masa Depan

Dalam sabda Rasulullah Shallallahu Alaihi Wassalam dijelaskan, "Salat sunah sebelum subuh (qobliyah) lebih baik dari dunia dan seisinya".

Adapun jumlah rakaat salat rawatib yang dianjurkan untuk dikerjakan ada 12 rakaat yaitu empat rakaat sebelum zuhur, empat rakaat sesudah zuhur, dua rakaat sesudah magrib, dua rakaat sesudah isya, dan dua rakaat sebelum subuh.

Jumlah rakaat ini dijelaskan dalam riwayat At-Tarmidzi dan An-Nasa’i, dari ‘Aisyah radiyallahu ‘anha.

Ia berkata, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi Wa Sallam bersabda yang isi menganjurkan untuk mengerjakan salat sunah rawatib 12 rakaat diatas.***

Editor: Yuliansyah

Sumber: muslim.or.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x