4 Februari Diperingati sebagai Hari Kanker Sedunia, Membantu Masyarakat untuk Lebih Memahami Penyakit Ini

- 3 Februari 2023, 11:49 WIB
Sejarah dan tujuan penting Hari Kanker Sedunia yang diperingati setiap tanggal 4 Februari
Sejarah dan tujuan penting Hari Kanker Sedunia yang diperingati setiap tanggal 4 Februari /padrinan/Pixabay

ZONABANTEN.com – 4 Februari diperingati sebagai Hari Kanker Sedunia, bertujuan membantu masyarakat untuk lebih memahami penyakit ini.

Sulit untuk menemukan seseorang di masyarakat saat ini yang belum tersentuh kanker dengan cara apapun, baik secara langsung maupun tidak langsung.

Hari Kanker Sedunia berharap untuk menghormati mereka yang berjuang dan mereka yang telah kalah karena penyakit mengerikan ini.

Hari Kanker Sedunia bertujuan untuk membantu masyarakat lebih memahami tentang penyakit kanker.

Hari Kanker Sedunia juga diharapkan dapat menginspirasi mereka untuk melakukan tindakan, agar kelak banyak masyarakat yang tidak tersentuh penyakit kanker.

Walaupun ada berbagai jenis kanker, penyakit ini paling sering muncul ketika mutasi sel menyebabkan pertumbuhan yang disebut tumor.

Pertumbuhan kanker dapat mulai menyebar dan menginfeksi bagian tubuh lainnya jika tidak segera diobati.

Tidak dapat disangkal, bahwa kanker adalah masalah kesehatan yang sangat serius dan meluas. Di seluruh dunia, kanker adalah penyebab kematian kedua setelah penyakit kardiovaskular.

Kanker umumnya berdampak pada komunitas dan negara yang secara sosial ekonomi kurang beruntung.

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: Days of The Year


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x