Penuh Haru! Para Pengungsi Ukraina Melarikan Diri dengan Hewan Peliharaan Mereka

- 11 Maret 2022, 10:35 WIB
Asap mengepul dari wilayah unit Kementerian Pertahanan Ukraina, setelah Presiden Rusia Vladimir Putin mengizinkan operasi militer di Ukraina timur, di Kyiv, Ukraina 24 Februari 2022.
Asap mengepul dari wilayah unit Kementerian Pertahanan Ukraina, setelah Presiden Rusia Vladimir Putin mengizinkan operasi militer di Ukraina timur, di Kyiv, Ukraina 24 Februari 2022. /Reuters/Valentyn Ogirenko.

ZONABANTEN.com - Lea dan Keks termasuk di antara pengungsi terbaru yang tiba di Polandia dari Ukraina yang dilanda perang, keduanya melompat ke kaki tuannya dan tampak lega setelah melintasi perbatasan.

Dua anjing terrier Yorkshire adalah bagian dari kontingen besar anjing, kucing, dan burung beo yang melarikan diri dari Ukraina setelah invasi Rusia.

"Di rumah, mereka tinggal di atas bantal, mereka kecil dan tubuh serta kesehatan mereka tidak terlalu baik untuk perjalanan ini," ucap pemiliknya, Anna Zatsepa.

Baca Juga: Krisis Ukraina: Negara-negara ini Disebut Bisa Menjadi Penengah antara Rusia dengan Ukraina

"Tapi mereka seperti anak-anak dan Anda tidak bisa meninggalkan mereka begitu saja," ujarnya yang ZONABANTEN.com kutip melalui AFP saat Keks mengendus-endus penasaran, sementara Lea dengan hati-hati mengikutinya.

"Mereka pasti takut setengah mati, karena mereka tidak mengerti apa yang terjadi dan mengapa itu terjadi pada kami," ucap Zatsepa, salah satu dari lebih dari dua juta pengungsi yang telah meninggalkan Ukraina.

Di perbatasan Medyka, Zatsepa mengatakan ia, Lea dan Keks berencana untuk beristirahat di Polandia sebentar sebelum memikirkan masa depan mereka.

Tatiana Tymchuk, yang tinggal di dekat Kyiv, tiba bersama ibu dan adik laki-lakinya, serta kura-kura bernama Cherep dan kucing jantan Snowshoe bernama, Simon.

Baca Juga: Krisis Ukraina: Apa yang Mungkin Dapat Terjadi jika Vladimir Putin Ditangkap oleh Ukraina?

"Kami tidak bisa meninggalkan mereka, jadi kami membawa mereka. Kami juga memiliki anjing, tetapi mereka tinggal di rumah bersama kakek," ujar melansir dari AFP.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Channel News Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x