Ilmuwan Selama Ini Berbeda Pandangan Tentukan Jenis Kelamin T-Rex

- 14 Mei 2020, 17:25 WIB
ILUSTRASI dinosaurus Tyrannosaurus, para ilmuwan Inggris menentang penelitian sebelumnya yang mengatakan bahwa dinosaurus T-Rex betina lebih besar daripada jantan.*
ILUSTRASI dinosaurus Tyrannosaurus, para ilmuwan Inggris menentang penelitian sebelumnya yang mengatakan bahwa dinosaurus T-Rex betina lebih besar daripada jantan.* /Queen Mary University of London via Daily Mail/

ZONABANTEN.com - Belum lama ini, para peneliti dari Queen Mary University of London, Inggris menganalisis tengkorak buaya Gharial untuk membedakan jenis kelamin berdasarkan catatan fosil. Gharial adalah spesies buaya yang terancam punah

Penelitian ini dilakukan karena sering ada perbedaan pandangan terhadap jenis kelamin dinosaurus khususnya T-Rex atau Tyrannosaurus Rex.

Baca Juga: Twitter Permanenkan Kebijakan Work From Home Bagi Karyawannya

Peneliti memanfaatkan buaya sebagai sampel penelitian lantaran relatif punya kerabat dekat dengan dinosaurus,  seperti bertubuh besar, bertelur, tumbuh perlahan dan matang secara seksual sebelum mencapai ukuran penuh.

"Seperti dinosaurus, Gharial adalah reptil besar yang tumbuh lambat dengan bertelur, yang menjadikannya model terbaik untuk mempelajari spesies dinosaurus yang telah punah," kata Dr. David Hone, seorang dosen senior bidang zoologi di Queen Mary University of London, sebagaimana dikutip dari Dailymail sebagaimana dilansir Pikiran-rakyat.com dalam artikel Ilmuwan Selama Ini Lakukan Kesalahan dalam Membedakan Jenis Kelamin Dinosaurus

Baca Juga: Manchester United di Posisi Terdepan untuk Dapatkan Moussa Dembele

"Penelitian kami menunjukkan bahwa bahkan dengan pengetahuan sebelumnya tentang spesimen jenis kelamin masih sulit membedakan gharial jantan dan betina," tambahnya.

Dia juga mengatakan sebagian besar dinosaurus tidak memiliki data mendukung dalam penelitian, sehingga studi tersebut lebih sulit dilakukan.

Untuk mengetahui jenis kelamin pada banyak spesies, dapat dibedakan dari tanduk dan bulu ekor yang cerah.

Baca Juga: Zaman Work From Home, Kerja Nyambi Ini Bisa Dapatkan Penghasilan

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x