Pesan Direktur Jenderal ILO untuk Hari Keadilan Sosial Sedunia 2022

- 19 Februari 2022, 06:25 WIB
Guy Ryder selaku Direktur Jenderal   ILO menyampaikan pesan untuk Hari Keadilan Sosial Sedunia 2022
Guy Ryder selaku Direktur Jenderal ILO menyampaikan pesan untuk Hari Keadilan Sosial Sedunia 2022 /Tangkap layar Youtube ILO

Tambahnya bahwa pilihan yang ditetapkan oleh pembuat kebijakan merupakan penentuan ke arah perubahan, dengan memilih tindakan yang tepat maka pemulihan dapat terbentuk.

“Pilihan mereka  akan menentukan arah perubahan. Dan dengan memilih tindakan tepat, kita dapat membentuk pemulihan seperti yang kita inginkan” Kata Guy Ryder.

Selain itu, ia juga menambahkan untuk mempromosikan keadilan sosial sekaligus melindungi planet, ia membutuhkan respon yang berfokus pada orang-orang.

Salah satu yang menjadi prioritas ialah memformalkan ekonomi informal, dimana ia menyampaikan data mengenai 60 persen pekerja di dunia masih mencari nafkah, dalam taraf kemiskinan, dan kekurangan hak dan kewajiban.

Langkah-langkah yang menjadi kuncinya harus mencakup hal berikut:

  1. Perlindungan sosial universal
  2. Meningkatkan perlindungan pekerja dan keberlanjutan perusahaan
  3. Mempromosikan pekerja yang layak dan pertumbuhan ekonomi yang inklusif
  4. Dan, menciptakan transisi yang adil menuju ekonomi global yang netral karbon.

Baca Juga: Kisah Lolong, Buaya Air Asin Terbesar yang Jadi Bintang Kebun Ekowisata Filipina Setelah Memakan Manusia

Untuk menyatukan keseluruhan, Guy Ryder mengajak kerja sama yang lebih besar dan lebih koheren antar negara dan antar organisasi multilateral, hal tersebut menurutnya merupakan sebuah tantangan.

Guy Ryder lebih lanjut mengatakan bahwa Negara-negara anggota ILO telah mengadopsi Seruan Aksi Global untuk pemulihan Covid-19.

“Negara-negara Anggota ILO dengan suara bulat telah mengadopsi Seruan Aksi Global untuk pemulihan COVID-19. Ini menyerukan pemulihan yang berpihak pada manusia,  dan berdasarkan prinsip-prinsip inklusivitas, ketahanan, keberlanjutan, dan pekerjaan yang layak untuk semua” katanya.

 “Kami memiliki kesempatan langka untuk membentuk pemulihan yang juga memberikan keadilan sosial yang lebih besar. Kita tidak boleh melewatkan kesempatan ini” Tutup Guy Ryder.***

Halaman:

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: ILO.org YouTube ILO


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah