Mata Diprediksi Dapat Ungkapkan Tanggal Kematian, Berikut Penjelasan Sains

- 22 Januari 2022, 10:55 WIB
Peneliti menyadari bahwa mata mungkin dapat mengungkapkan sisa usia manusia
Peneliti menyadari bahwa mata mungkin dapat mengungkapkan sisa usia manusia /Pixabay/StockSnap

ZONABANTEN.com - Apa jadinya jika tanggal kematian dapat diketahui? Ini adalah suatu pertanyaan yang sudah ada bahkan mungkin sejak ribuan tahun yang lalu.

Tetapi pertanyaan tentang tanggal kematian ini sepertinya sedikit demi sedikit terjawab, oleh para peneliti yang akan dibahas di bawah ini.

Suatu hari nanti mungkin dokter matamu dapat melihat tanggal kematianmu ketika kamu memeriksakan matamu.

Meskipun pada umumnya resiko penyakit dan kematian dapat meningkat seiring meningkatnya usia kronologis, tetapi itu mungkin berbeda di setiap Individu dengan usia yang sama.

Ini karena “usia biologis” seseorang yang tidak sama dengan usia kronologis. Ini karena usia biologis bergantung pada tingkat kesehatan seseorang.

 Baca Juga: Kisah Cinta Putra Mahkota dengan Dayang Istana, Berikut Sinopsis Drama Korea The Red Sleeve

Adapun biomarker yang dapat menentukan usia biologis seseorang adalah gen, kemampuan kognitif, tekanan darah, dan imunitas tubuh.

Penelitian menyebutkan bahwa retina dapat menjadi indikator untuk mengetahui usia biologis seseorang.

"Retina menawarkan 'jendela' yang unik dan dapat diakses untuk mengevaluasi proses patologis yang mendasari penyakit vaskular sistemik dan penyakit neurologis yang terkait dengan peningkatan risiko kematian," kata para peneliti dalam sebuah tulisan yang diterbitkan pada 18 Januari 2022 di British Journal of Ophthalmology.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Live Science


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah