Australia Akan Memilki Kapal Selam Nuklir Hasil Kerjasama dengan AS dan Inggris untuk Melawan China

- 16 September 2021, 07:05 WIB
Australia Akan Memilki Kapal Selam Nuklir Hasil Kerjasama dengan AS dan Inggris untuk Melawan China/pixabay.com/jackmac34
Australia Akan Memilki Kapal Selam Nuklir Hasil Kerjasama dengan AS dan Inggris untuk Melawan China/pixabay.com/jackmac34 /

ZONABANTEN.com - Australia, Amerika Serikat (AS), dan Inggris telah resmi bekerjasama untuk membangun keamanan di kawasan Indo-Pasifik.

Kerjasama tersebut akan memberikan Australia sebuah kapal selam nuklir yang akan dibuat di Adelaide.

Selanjutnya kerjasama ini didasari karena adanya pengaruh China yang semakin besar di kawasan Indo-Pasifik.

Hal tersebut dirasa penting untuk membangun stabilitas keamanan jangka panjang di kawasan Indo-Pasifik.

Baca Juga: Perebutan Natuna Kembali Memanas, Kapal China Sudah Berada di 50 Mil dari Laut, Tapi Indonesia Masih Begini!

Walaupun Australia akan mendapatkan kapal selam nuklir dari kerjasama antara Amerika Serikat dan Inggris.

Tetapi pihaknya mengatakan bahwa Australia tidak akan mengembangkan senjata nuklir.

Karena memang Australia termasuk dalam negara non-proliferasi nuklir.

Selain itu walaupun dinamakan kapal selam nuklir, tapi kapal selam tersebut tidak akan dipersenjatai oleh nuklir.

Selanjutnya kerjasama ini juga tidak hanya akan berhenti pada kapal selam saja.

Baca Juga: Sejumlah Kota di China Mengeluarkan Peringatan Perjalanan Setelah Kasus COVID-19 di Fujian

Akan tetapi akan berlanjut hingga ke bidang kecerdasan buatan hingga dunia maya.

Kerjasama ini juga terjalin karena ketiga negara merasa penting untuk membangun stabilitas keamanan di kawasan Indo-Pasik.

Terlebih saat pengaruh China semakin besar dikawasan tersebut.

Berita mengenai kerjasama ini secara langsung disampaikan oleh ketiga kepala negara yaitu Presiden AS Jode Biden, Perdana Menteri Inggris Boris Johnson, dan Perdana Menteri Australia Scott Morrison.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah