Mau Terlihat Lebih Cantik dan Menarik di Mata Lawan Bicara? Coba Lakukan 25 Tips Berikut Ini

- 25 Februari 2022, 20:32 WIB
Salah satu tips agar terlihat lebih menarik dan cantik di mata lawan bicara, cobalah untuk rajin merawat kulit anda dan rajin minum air putih/Ilustrasi dari Freestocks/Unsplash
Salah satu tips agar terlihat lebih menarik dan cantik di mata lawan bicara, cobalah untuk rajin merawat kulit anda dan rajin minum air putih/Ilustrasi dari Freestocks/Unsplash /
 
ZONABANTEN.com - Banyak wanita yang seringkali merasa insecure atau minder karena menganggap dirinya kurang cantik.

Menggunakan make up hingga perawatan wajah dan seluruh tubuh, selalu dilakukan kaum wanita agar terlihat selalu cantik.

Bahkan, tak jarang juga yang mengambil jalan pintas dengan melakukan operasi plastik, seperti kebanyakan wanita di Korea Selatan.
 
Baca Juga: Bansos PKH Tahap 1 Februari 2022 Hanya Cair ke Pemilik KTP Ini, Duit Rp10,8 Juta Siap Masuk Rekeningmu

Namun, untuk menjadi cantik sebenarnya anda hanya butuh merasa nyaman dengan penampilan anda sendiri.

Cantik yang alami akan lebih menarik di mata kebanyakan orang.

Dilansir dari Your Tango, berikut ini 25 tips agar anda terlihat lebih cantik dan menarik di mata lawan bicara anda. Coba ikuti ya!
 
Baca Juga: Dampak Serangan Militer Rusia ke Ukraina, Final Liga Champions Resmi Pindah ke Paris

1. Melakukan kontak mata dengan lawan bicara.

Dengan melakukan kontak mata, artinya anda menghormati lawan bicara anda.
Kontak mata juga menandakan bahwa anda adalah seseorang yang percaya diri.

Lakukan juga komunikasi yang aktif, agar anda tampak lebih cantik, menarik, dan percaya diri di mata lawan bicara anda.

2. Berikan lebih banyak senyuman atau tebar senyuman kepada lawan bicara anda.

3. Kenakan pakaian atau outfit yang nyaman dan pas untuk tubuh anda.
 
Baca Juga: Rusia Ancam Tindak Pidana Jika Warganya Ikut Protes 'Anti Perang'

4. Rawatlah kulit anda dengan baik, dengan rajin mencuci muka, menggunakan pelembab, dan memakai skincare lainnya.

5. Lakukan eksfoliasi untuk kulit anda.

Eksfoliasi dapat dilakukan secara teratur untuk menyingkirkan sel-sel mati dan membuat kulit anda lebih cerah.

6. Temukan riasan make up yang cocok untuk rutinitas harian anda.

7. Gunakan produk make up yang dapat membuat wajah anda terlihat lebih berkilau. Anda juga bisa merias wajah anda salah satunya dengan teknik kontur.

8. Rajin gunakan sunscreen setiap hari, apalagi jika anda sering melakukan aktivitas di luar ruangan.

9. Rawatlah kuku anda. Anda juga bisa menggunakan kutek sesekali agar kutek anda terlihat lebih cantik.

10. Bukan cuma kulit wajah, rajin-rajinlah juga merawat kulit leher anda agar tidak mudah mengendur.

11. Selalu gunakan lip balm untuk menyembuhkan bibir pecah-pecah.

12. Selalu gunakan parfum dengan wangi yang anda sukai.

13. Jika anda tidak menggunakan hijab, maka coba ubah gaya rambut anda secara teratur.
 
Baca Juga: Cek Jadwal Beasiswa LPDP 2022, Berikut Panduan Pendaftarannya Tahap 1 dan 2

14. Jagalah kesehatan mulut anda dengan rajin sikat gigi, dan jagalah gigi anda agar selalu bersih dan putih.

15. Kurangi begadang di malam hari dan tidur yang cukup.

16. Awali hari dengan meminum segelas air putih, dan rajin-rajinlah minum banyak air putih agar menyehatkan tubuh dan kulit anda.

17. Sempatkan waktu untuk berolahraga setiap hari.

18. Lakukan perawatan rambut secara teratur.
 
Baca Juga: Pemberontakan Sorban Kuning, Momen Awal Jatuhnya Dinasti Han di China

19. Konsumsi makanan yang sehat, dan kurangi makanan yang tidak sehat. Bukan berarti tidak boleh, tapi jangan sampai berlebihan dalam mengkonsumsinya.

20. Konsumsi dark chocolate atau cokelat jenis lain untuk bantu jaga perasaan anda. ***

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: Your Tango


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x