Self Healing: Mindset Mengubah Diri dan Cara Menyembuhkan Luka Batin

- 2 Januari 2022, 13:37 WIB
Self Healing: Mindset Mengubah Diri dan Cara Menyembuhkan Luka Batin
Self Healing: Mindset Mengubah Diri dan Cara Menyembuhkan Luka Batin /pixabay/ ddimitrova/

ZONABANTEN.com - Banyak orang mendefinisikan self healing sebagai cara untuk merefresh diri. Dengan melakukan hal-hal yang disenangi yang belum pernah dilakukan sebelumnya.

Namun, sebenarnya makna self healing sangat luas. Bukan sekedar membuat hidup Anda semakin berwarna, akan tetapi juga dapat mengubah diri dan menyembuhkan luka hati.

Self healing merupakan salah satu cara terbaik dalam mengubah mindset dan cara berpikir seseorang. Sehingga dapat mengobati mental dan psikologis seseorang secara perlahan.

Semua orang tentu pernah merasakan luka hati. Baik karena ditolak oleh seseorang, perusahaan, sekolah, Universitas, dan lain-lain.

Baca Juga: Berikut Cara untuk Membangun Self Love, Kunci Hidup Damai Bahagia

Luka yang disebabkan oleh keinginan yang diambil orang lain, atau karena diri sendiri yang terlalu lambat untuk menjemputnya.

Luka yang menyisakan sakit berkepanjangan, hingga mengira bahwa luka tersebut tidak akan dapat hilang selamanya.

Luka hati yang dibiarkan tanpa diobati akan memicu timbulnya emosi-emosi negatif. Hingga puncaknya membuat seseorang benci terhadap dirinya sendiri.

Sampai muncul pertanyaan-pertanyaan aneh akan diri sendiri, “Aku memang tidak berguna” atau “Kenapa hidupku begini-begini saja” atau “ Apa ada orang yang mau berteman denganku, yang tidak memiliki manfaat sama sekali bahkan pada diri sendiri” dan masih banyak lagi.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Youtube satu persen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x