Benarkah Mandi Malam Hari Berbahaya Untuk Kesehatan? Simak Penjelasannya

- 25 November 2021, 10:54 WIB
Benarkah Mandi Malam Hari Berbahaya Untuk Kesehatan? Simak Penjelasannya
Benarkah Mandi Malam Hari Berbahaya Untuk Kesehatan? Simak Penjelasannya /abdulmominyottabd/Pixabay

ZONABANTEN.com - Mandi malam sering dilakukan bagi pekerja keras atau orang kantoran yang sampai di rumah saat malam hari.

Banyak yang beranggapan mandi malam hari berbahaya bagi kesehatan tubuh mulai dari rematik, paru-paru basah, dan penyakit lainnya.

Apakah benar jika mandi malam hari dapat terpapar penyakit di hari tua?

Menurut dr. Andi Septiawan, mandi malam akan berakibat pada penyakit rematik hanyalah sebuah mitos.

Baca Juga: 4 Cara Menghilangkan Kantung Mata Secara Alami dan Permanen

"Karena hingga saat ini belum ada penelitian bahwasannya mandi malam bisa menyebabkan rematik atau penyakit lainnya," jelas dr. Andi Septiawan dikutip ZonaBanten.com dari kanal YouTube NDSeptiawan, 25 November 2021.

dr. Andi Septiawan juga menjelaskan belum adanya penelitian serta jurnal yang bisa meyakini kalau mandi malam hari bisa menyebabkan beberapa penyakit.

Namun hal mengejutkan justru diungkapkan dr. Andi Septiawan mengenai fakta mandi di malam hari.

dr. Andi Septiawan menjelaskan fakta mandi malam hari memberikan manfaat bagi tubuh seperti tidur lebih cepat, mencegah jerawat karena lebih bersih sebelum tidur, kulit lebih sehat dan terlindung dari berbagai macam bakteri.

Baca Juga: Bantu Lindungi Jatung, Ini Dia Daftar Makanan Rendah Kolesterol yang Bisa Jadi Referensi Sehari-Hari

"Tapi harus diperhatikan juga kondisi tubuh dan cuaca jika ingin mandi pada malam hari," lanjutnya.

dr. Andi Septiawan juga menjelaskan untuk mandi pada malam hari kita harus melihat suhu diluar ruangan.

Eyang Habibie pun sering melakukan olahraga renang saat malam hari. Renang di malam hari dapat meningkatkan kualitas tidur karena tubuh sudah lelah saat berenang.

Jika suhu diluar sangat dingin, setidaknya mandilah menggunakan air hangat agar suhu tubuh tetap stabil.***

Artikel ini jua bisa anda baca melalui Portal Jember dengan judul "Sering Mandi Malam, Bahaya atau Justru Bermanfaat? Ini Penjelasan dr. Andi Septiawan".

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x