Hati-hati! 4 Hal Akibat Simpan Masalah Sendirian, dari Terganggunya Komunikasi hingga Kematian Dini

- 22 November 2021, 14:20 WIB
Hati-hati! 4 Hal Akibat Simpan Masalah Sendirian, Dari Terganggunya Komunikasi Hingga Kematian Dini
Hati-hati! 4 Hal Akibat Simpan Masalah Sendirian, Dari Terganggunya Komunikasi Hingga Kematian Dini /Ilustrasi dari Kat Smith/Pexels

ZONABANTEN.com – Di dunia ini, masih banyak orang yang menyimpan masalahnya sendirian. Mereka biasanya tak mau bercerita kepada orang lain.

Menyimpan masalah sendirian, sebenarnya tidak jadi masalah jika dilakukan hanya sewaktu-waktu. Namun, jika terus-terusan dilakukan dapat berdampak buruk bagi kesehatan jiwa seseorang.

Biasanya, ketika seseorang memilih untuk menyimpan masalahnya sendirian, ia tidak mau orang lain tahu akan kelemahan dirinya sendiri.

Baca Juga: Mengharukan, Ini Pesan Ole Gunnar Solskjaer untuk Para Pemain MU Jelang Laga Melawan Villarreal

Selain itu, bisa juga karena takut tersakiti oleh ucapan atau respon orang lain dan kurangnya rasa percaya diri. Sehingga, seseorang lebih baik memilih untuk menyimpan masalahnya sendirian.

Padahal, menyimpan masalah sendirian bisa menyebabkan 4 dampak yang mengganggu kesehatan jiwa.

Yang pertama, komunikasi menjadi terganggu

Komunikasi yang terganggu, dapat menyebabkan anda seringkali gagal dalam menghadapi suatu masalah.

Meredam emosi dan perasaan, seringkali lebih diutamakan oleh orang yang memilih menyimpan masalahnya sendirian.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x