Anak-anak Bisa Terpapar Covid-19 di Sekolah dan Menularkannya ke Keluarga, Berapa Besar Risikonya?

- 3 Desember 2020, 07:15 WIB
Ilustrasi virus corona.
Ilustrasi virus corona. /Pixabay/fernando zhiminaicela

ZONABANTEN.com - Banyak sekolah di seluruh negeri dengan hati-hati mulai mengizinkan anak-anak kembali ke kelas tatap muka.

Saat anak-anak kembali ke sekolah, orang tua mungkin memiliki pertanyaan tentang apakah keluarga mereka berisiko tertular Covid-19.

Para ahli mengatakan anak-anak dapat terpapar Covid-19, dan ada beberapa kasus di mana mereka menularkannya ke orang dewasa.

Baca Juga: Berapa Lama Masa Inkubasi Virus Corona? Apa Itu SARS-CoV-2 dan MERS-CoV? Lengkap, Ini Penjelasannya

Meskipun biasanya menyebabkan penyakit ringan pada anak-anak, namun jarang berakibat fatal.

Salah satu cara dasar untuk membantu melindungi anak-anak adalah dengan menekankan pentingnya mencuci tangan, menjaga jarak secara fisik (sosial), dan mengenakan masker.

Sekolah di seluruh Amerika Serikat mulai dengan hati-hati mengembalikan siswanya ke kelas, banyak orang tua memiliki pertanyaan keamanannya. Mereka ingin tahu apakah anaknya akan rentan tertular Covid-19.

Selain itu, ada kekhawatiran apakah mereka mungkin menularkannya ke keluarga, teman, dan guru mereka.

Baca Juga: Wow! Ini 5 Shio yang Diprediksi Bakalan Hoki di Tahun 2021

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x