10 Kebiasaan Keliru yang Kita Lakukan, Nomor 5 Paling Sering

8 Desember 2021, 20:07 WIB
Ilustrasi Memakai Headphone untuk Mendengarkan Musik / pexels /

ZONABANTEN.com – Terkadang kita melakukan beberapa kebiasaan yang tanpa kita sadari merupakan hal yang keliru untuk dilakukan.

Hal keliru itu biasanya akan memberikan dampak buruk pada kesehatan tubuh kita.

Namun kita tidak menyadarinya.

Sehingga masih sering melakukan hal yang keliru setiap harinya, berikut ini sepuluh kebiasaan yang harus kita ubah, agar terhindar dari segala penyakit.

Baca Juga: Nasi Goreng Kencur, Gurih dan Juga Sehat Loh

1. Mencairkan Produk Beku

Mencairkan produk beku pada suhu ruangan atau dalam air panas, ketika suhu daging lebih dari 50 derajat Celcius bakteri yang ada di dalam daging akan mulai berkembang biak.

Untuk mencegah hal ini rencanakan acara masak sebelumnya, dengan mencairkan daging beku di kulkas.

Bisa dengan merendam daging menggunakan kemasan yang tidak bocor, dalam air keran yang dingin selama tiga puluh menit.

Baca Juga: Update Sebaran Corona Global Hari Ini Rabu, 8 Desember 2021 : Angka Kematian Tembus 5,2 Juta Kasus 

2. Tidak Menggunakan Air Dingin saat Mandi

Mandi dengan air panas dan air dingin secara bergantian, akan membantu memperbaiki kondisi kulit, sirkulasi darah, aliran getah bening, sistem imun dan bahkan menghilangkan stres.

Caranya mulai dengan shower air hangat lalu turunkan suhunya selama 10 detik dan coba lagi selama 30 detik.

3. Menggosok Gigi Setelah Makan

Menggosok gigi setelah makan akan membawa kerugian, karena akan melemahkan email gigi, usahakan sikat gigi 30 menit setelah makan.

Baca Juga: LINK STREAMING Zenit vs Chelsea Kickoff 00.45 WIB 9 Desember 2021: Prediksi & Susunan Pemain 

4. Membasuh Wajah Setelah Olahraga

Membasuh wajah sebelum olahraga penting dilakukan, karena semua kotoran akan menyatu dengan keringat dan menyumbat pori-pori kulit.

Jika membasuh wajah dilakukan setelah olahraga, maka itu akan membuat semua kotoran masuk dan meresap ke dalam kulit.

5. Membawa Barang Elektronik ke Tempat Tidur

Efek saat bermain gadget sebelum tidur, akan membuat mata akan menurunkan hormon melatonin yang mengatur tidur, akan membuat merasa lebih lelah dan mempengaruhi konsentrasi.

Baca Juga: Sosok Pedagang Yang Berpegang Teguh Pada Tauhid dan Percaya Rezeki Tidak Salah Alamat 

6. Menahan Bersin

Memegangi hidung saat bersin bisa sangat berbahaya, karena udara dapat terperangkap ke dalam dada di antara kedua paru-paru, memecahkan gendang telinga, membesarkan pembuluh darah dalam otak.

Bersin terjadi untuk membuang debu dan bakteri yang ada pada hidung.

7. Menahan Angin

Menahan angin di dalam tubuh akan membuat perut menjadi kembung dan terserap oleh aliran udara di dalam tubuh.

Hal itu akan membuat angin terbuang melalui mulut.

Baca Juga: Siap Ditinggal Yi Hyun dan Sae Bom, Drama Happiness Rilis Foto Terbaru Sebelum Berpisah 

8. Memakai Headphone untuk Mendengarkan Musik

Mendengarkan musik dengan keras dapat menyebabkan kerusakan dan bahkan dapat kehilangan pendengaran.

Belilah Headphone dengan kualitas terbaik yang memiliki peredam suara.

9. Minum Kopi Setelah Bangun Tidur

Tubuh memproduksi Kortisol atau hormon stress, yang akan meningkat dalam keadaan tertekan atau ketakutan.

Pada pagi hari produksi hormon ini akan meningkat, dan ketika minum kopi maka kafein akan mengurangi hormon ini sehingga akan ketergantungan dengan kafein.

Konsumsi kafein akan membuat energi pada tubuh juga ikut menurun.

Baca Juga: TERBARU! UPDATE Covid-19 Nasional Rabu 8 Desember 2021, Sebaran Kasus Baru-Aktif di 34 Provinsi di Indonesia 

10. Menggunakan Pengering Tangan

Saat setelah cuci tangan lalu menggunakan pengering untuk mengeringkan tangan itu adalah hal yang salah.

Karena pada mesin pengiring terdapat banyak bakteri yang bersarang padanya.

Akan lebih baik gunakan tisu untuk mengeringkan tangan yang basah, setelah mencucinya.***

Editor: Yuliansyah

Sumber: YouTube SISI TERANG

Tags

Terkini

Terpopuler