Mengenang Kepergian Chrisye, Inilah 5 Lagu Populernya

- 30 Maret 2023, 06:16 WIB
Mengenang kepergian penyanyi legendaris Indonesia, Chrisye, berikut 5 lagu populernya
Mengenang kepergian penyanyi legendaris Indonesia, Chrisye, berikut 5 lagu populernya /Spotify

Pada saat itu, ia bermain gitar bass untuk sebuah band yang ia bentuk bersama kakaknya, Joris.

Pada akhir tahun 1960-an, Chrisye bergabung dengan sebuah band yang bernama Sabda Nada (yang nantinya berganti nama menjadi Gipsy).

Baca Juga: Noah Akan Rilis Versi Baru Lagu Kala Cinta Menggoda Ciptaan Chrisye, Ini Lirik Lagu nya

Setelah lama cuti, Chrisye mengikuti bandnya itu untuk tampil di New York, Amerika Serikat.

Setelah kembali ke Indonesia, pada tahun 1975, ia bekerjasama dengan Gipsy dan Guruh Soekarnoputra untuk merekam album indie mereka yang bertajuk "Guruh Gipsy".

Di tahun 1977, Chrisye merilis lagu berjudul "Lilin Kecil" dan album yang bertajuk "Badai Pasti Berlalu".

Setelah kedua karya tersebut terkenal, Chrisye direkrut oleh Musica Studios.

Bersama perusahaan rekaman itu, Chrisye merilis album solonya berjudul "Sabda Alam" pada tahun 1978.

Selama 25 tahun menjalani karirnya di industri musik, Chrisye telah menghasilkan 20 album solo dan bermain dalam film yang berjudul "Seindah Rembulan" pada tahun 1981.

Baca Juga: 'Kepo-in' Ariel Dkk Aransemen Ulang Lagu Hits Chrisye, Kala Cinta Menggoda

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: Youtube Trinity Optima Production YouTube Chrisye Musica Official YouTube Musica Studios


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x