Konser BTS di Las Vegas Diduga Langgar Hukum Anti Korupsi, Apa Penyebabnya?

- 10 April 2022, 21:35 WIB
KBIZoom
KBIZoom /

ZONABANTEN.com - BTS telah melangsungkan konser di Las Vegas pada 8 dan 9 April 2022 waktu setempat. Dan juga akan melangsungkan konser yang sama pada tanggal 15 dan 16 April mendatang.

Untuk meliput konser BTS di Las Vegas tersebut, dikabarkan bahwa HYBE (agensi BTS) mengundang sebanyak 100 reporter dari Korea. Hal ini lah yang memulai permasalahaan dan dugaan adanya pelanggaran hukum anti korupsi.

Pada 8 April 2022, Media Today dikutip dari KBIZoom melaporkan bahwa akomodasi 100 reporter yang diundang HYBE ke Las Vegas dibayarkan oleh agensi BTS tersebut.

Baca Juga: Donatur Global Janji Berikan 9 Miliar Euro untuk Membantu Pengungsi Ukraina

Selain akomodasi, agensi milik Bang Si Hyuk juga membiayai tiket perjalanan, biaya makan para reporter, dan hingga biaya pemeriksaan Covid-19 di sana.

Namun, yang dilakukan HYBE diduga melanggar hukum anti korupsi sebab hukum tersebut menjelaskan bahwa reporter yang melakukan perjalanan bisnis, harus membayar biayanya sendiri, tidak boleh dibayarkan oleh pihak yang mengundang.

“Mereka akan dihukum karena telah melanggar hukum anti korupsi bila biaya ini (perjalanan reporter ke Las Vegas) ditanggung oleh pihak terkait (pihak yang akan diliput),” ucap Newsis dalam keterangan resmi tertulis mereka.

Melihat dugaan ini, perwakilan HYBE buka suara dan menjelaskan bahwa mereka sudah berkonsultasi sebelumnya dengan tim hukum serta menanyakannya secara langsung ke Komisi Pemberantasan Korupsi dan Hak Sipil Korea.

Baca Juga: Jadi Runner Up di Korea Open 2022: Fajar Rian Sampaikan Permohonan Maaf Untuk Indonesia

Kepada Media Today, HYBE menyampaikan jawaban dari Komisi Pemberantasan Korupsi dan Hak Sipil Korea bahwa perbuatan seperti itu tidak melanggar hukum anti korupsi bila dilakukan dengan biaya yang wajar dan sesuai.

Halaman:

Editor: Bayu Kurniya Sandi

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x