Setelah Squid Game, Kini All of Us Are Dead, Mengapa Film dan TV Series Korea Selatan Terus Menjadi Perhatian?

- 23 Februari 2022, 12:57 WIB
Poster drama Netflix All of Us Are Dead
Poster drama Netflix All of Us Are Dead /Instagram @netflixkr

ZONABANTEN.com – Film dan TV series berkualitas asal Korea Selatan sedang naik daun di seluruh dunia, setelah ditayangkan melalui Netflix.

Tahun lalu, Squid Game (2021) dan Hellbound (2021) mendapatkan perhatian dunia, kini giliran All of Us Are Dead (2022).

Kesuksesan yang berturut-turut tersebut, membuat industri perfilman Korea Selatan semakin bersemangat dalam memproduksi film, terbukti dari dua lusin film orisinil yang dikabarkan akan tayang pada tahun ini.

Baca Juga: Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 23 Akan Diumumkan Hari Ini? Berikut Cara Cek Kelolosannya

Tv series gore-zombie yang melibatkan siswa sekolah menengah sebagai karakternya, All of Us Are Dead menempati peringkat ke lima dari serial non-English paling populer di Netflix.

Sementara, Single’s Inferno (2021) menjadi reality show Korea Selatan pertama yang masuk ke dalam peringkat 10 acara TV teratas yang paling sering ditonton pada Januari 2022.

Tahun lalu, Hellbound berhasil menduduki peringkat nomor satu di TV series dunia, dan The Silent Sea (2021) menjadi serial non-English yang paling banyak ditonton selama minggu terakhir pada Desember 2021.

Baca Juga: Ketika Orang Tua Selingkuh, 5 Hal yang Menghancurkan ini Akan Dipelajari Anak

Lalu, disusul Squid Game yang menjadi TV series orisinil Netflix non-English paling banyak ditonton sejak dirilis pertama kali hingga hari ini.

Halaman:

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: Korea JongAng Daily


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x