Menyuguhkan Romansa Pilu Jung Hae In dan Jisoo, Snowdrop Cetak Rating 3,393% di Episode Terakhirnya

- 31 Januari 2022, 07:32 WIB
Snowdrop Cetak Rating 3,393% di Episode Terakhirnya
Snowdrop Cetak Rating 3,393% di Episode Terakhirnya /Instagram.com/@jtbcdrama

ZONABANTEN.com - Episode terakhir dari drama Korea “Snowdrop” menuai banyak perhatian dari penonton setianya. 

Snowdrop yang dibintangi Jung Hae In dan Jisoo “BLACKPINK” berhasil membuat penonton ikut terhanyut di episode terakhirnya. 

Nielsen Korea merilis data rating program televisi pada 31 Januari pagi dan drama Snowdrop berhasil mencetak 3,393% di penayangan episode ke-16. 

Meskipun bukan rating tertinggi selama tujuh pekan penayangannya, episode terakhir Snowdrop yang tayang di JTBC sukses membuat penonton merasakan banyak emosi yang bercampur aduk. 

Drama Snowdrop berlatarkan tahun 1987 saat hubungan Korea Selatan dan Korea Utara sangat tegang. 

Baca Juga: Sutradara All of Us Are Dead Ucapkan Terima Kasih atas Antusiasme Penonton Terhadap Serial Thriller Terbarunya

Suatu malam, Im Soo Ho (Jung Hae In) ditemukan oleh Eun Young Ro (Jisoo) dalam keadaan berlumuran darah. 

Im Soo Ho merupakan mahasiswa pasca sarjana lulusan Berlin yang memiliki setumpuk rahasia dan mendukung gerakan protes pemerintah. 

Dirinya pun kerap diincar oleh aparat setempat karena aksi yang dilakukannya. 

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: IG @jtbcdrama


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x