Lee Byung Hun Menangkan Penghargaan di US - Asia Entertainment Summit & Game Changers Awards

- 31 Oktober 2021, 06:15 WIB
Lee Byung Hun Menangkan Penghargaan di AS - Asia Entertainment Summit & Game Changers Awards
Lee Byung Hun Menangkan Penghargaan di AS - Asia Entertainment Summit & Game Changers Awards /BH Entertainment

Sebelum Byung Hun, penghargaan Entertainment Game Changers Awards pernah diraih oleh aktor sekaligus penyanyi Korea, Jung Ji Hoon, atau yang memiliki nama panggung Rain.

Bela Bajaria (Head of Global TV, Netflix) dan Destin Daniel Cretton (Sutradara Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings) juga akan bergabung dengan aktor Korea tersebut di jajaran Asian Storytellers.

Baca Juga: Hasil Undian Perempat Final Carabao Cup: Sunderland Jumpa Arsenal, Harapan Lee Johnson Tercapai!

Tak hanya untuk para pekerja industri hiburan, penganugerahan tersebut juga akan diberikan kepada sejumlah eksekutif, yaitu: Mark Amin (Pendiri dan CEO Sobini Films), Ashok dan Chitra Amritraj (Hyde Park Entertainment Park), Julia S. Gouw (Filantropis & Ketua Piermont Bank), Peter Lam (Ketua Hong Kong Trade Development Council), George Takei (Aktor, Pengarang, Aktivis, dan influencer), & Karen Wong (Pendiri dan Ketua Robert Chinn Foundation serta Pendiri sekaligus Presiden dari Asian Hall of Fame)

Dilansir dari situs resmi asiasociety.org, 2021 U.S. - Asia Entertainment Summit & Game Changers Awards dijadwalkan akan dihelat pada 1 November mendatang di Academy Film Museum, Los Angeles.***

Halaman:

Editor: Bunga Angeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x