TERUNGKAP! Inilah Daftar Dubber Indonesia untuk Anime Cells at Work! di NET TV, Ada Pengisi Suara Tayo & Dora

- 21 Oktober 2021, 13:24 WIB
TERUNGKAP! Dubber Indonesia untuk Anime Cells at Work! di NET TV, Ada Pengisi Suara Tayo & Dora
TERUNGKAP! Dubber Indonesia untuk Anime Cells at Work! di NET TV, Ada Pengisi Suara Tayo & Dora /Instagram @net_program

ZONABANTEN.com - Serial anime Cells at Work! akhirnya mulai tayang perdana di NET TV pada tanggal 18 Oktober 2021 lalu.

Sebelumnya simpang siur mengenai penayangan anime Cells at Work! di NET TV memang telah beredar luas. 
 
Karena nama anime Cells at Work! sendiri telah muncul di situs Lembaga Sensor Film (LSF) Indonesia beberapa bulan lalu.
 
Anime Cells at Work! yang punya judul asli Hataraku Saibou ini menceritakan tentang berbagai aktivitas para sel di dalam tubuh manusia.
 
Tubuh manusia dalam anime Cells at Work! digambarkan layaknya sebuah kota yang sibuk. 
 
Para sel yang ditampilkan dalam wujud manusia tersebut nantinya akan bekerja sesuai fungsinya masing-masing. MIsalnya mengangkut nutrisi dan oksigen, sampai melawan mikroorganisme jahat di dalam tubuh.
 
Anime Cells at Work! memiliki total 13 episode pada season pertama, dan 8 episode di season keduanya.
 
Seperti anime-anime yang tayang di NET TV lainnya, Cells at Work! juga disulihsuarakan dalam bahasa Indonesia.
 
Artinya, anime Cells at Work! yang tayang di NET TV menggunakan dubber lokal dengan pengucapan bahasa Indonesia.
 
Hal ini dilakukan untuk mempermudah anak-anak dalam menontonnya. Mengingat target penayangannya di NET TV memang lebih diperuntukkan bagi anak-anak.
 
Salah satu dubber kenamaan asal Indonesia, Hardi Dian Anto, melalui channel YouTube miliknya (Hardi dian Anto) membeberkan informasi mengenai dubber Indonesia yang terlibat dalam anime Cells at Work di NET TV. 
 
Hardi mengatakan bahwa dubbing anime Cells at Work! versi Indonesia ini dipercayakan kepada Studio Shefai.
 
Berikut adalah beberapa dubber Indonesia pada penayangan awal anime Cells at Work di NET TV:
 
  • Sel darah merah junior (AE3803) - Diah Sekartaji (Mizuno Ami & Usagi Tsukino [Sailor Moon], Bulma [Dragon Ball], Menik [Si Unyil], dsb)
  • Sel darah putih (U-1146) - Kamal Nasuti (Tokiwa [Dr.Rin], Takeshi [Pokemon], Gaara [Naruto], Takuya [Baby & I], dsb)
  • Sel darah merah senior (AA5100) & Trombosit (Leader) - Lis Kurniasih (Ichigo Hoshimiya [Akikatsu!], Sonoko Suzuki [Detective Conan], Tsunade [Naruto], Kobo [Kobo Chan], Tayo [Tayo the Littel Bus])
  • Narator - Uci Bismark (Dora [Dora the Explorer], Zakuro [Tokyo Mew Mew], Tokichi [Let's & Go], Sakura [Naruto], Marine [Akazukin Cha Cha], dsb)
  • Bakteri-bakteri meresahkan - Tizar Sponsen (Mickey Mouse, Baljeet Tjinder [Phineas and Ferb], Luke Skywalker [Star Wars], dsb)
  • Pemimpin bakteri kuning (Staphylococcus Aureus) & MakrofagLady Carmelita Novita (Uzumaki Himawari & Akamichi Chocho [Boruto], Sandy & Karen [Spongebob Squarepants], Tobot Y [Tobot], dsb)

Baca Juga: Novel Seiken Gakuin no Maken Tsukai akan Mendapatkan Adaptasi Anime, Simak Sinopsisnya!

*Beberapa dubber di atas adalah mereka yang mengisi episode pertama dan kedua dari anime Cells at Work! di NET TV. Kemungkinan akan ada penambahan dubber lagi seiring berjalannya episode.
 
Penayangan anime Cells at Work! di NET TV sendiri menuai respons positif dari warganet. Banyak yang memuji tampilan sensor yang dirasa tidak terlalu berlebihan serta dubber yang terbilang cukup mirip.
 
Selain itu, tulisan berisi informasi dalam animenya juga tampak jelas dan bisa dinikmati.

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: YouTube Hardi Dian Anto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x